Daftar Perbaikan Jalan Provinsi di Kuningan, Haturnuhun Pak Ridwan Kamil

Daftar Perbaikan Jalan Provinsi di Kuningan, Haturnuhun Pak Ridwan Kamil

Perbaikan jalan provinsi di Kabupaten Kuningan.-M Taufik-radarcirebon.com

KUNINGAN, RADARCIREBON.COM - Sejumlah ruas jalan di Kabupaten KUNINGAN yang menjadi kewenangan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat dilakukan perbaikan.

Sedikitnya terdapat 7 ruas jalan kewenangan provinsi di Kabupaten Kuningan yang saat ini dalam pengerjaan.

Diharapkan pekerjan pemeliharaan jalan tersebut dapat diselesaikan sebelum arus mudik, sehingga dapat lebih nyaman dilintasi masyarakat.

Program perbaikan jalan ini, masuk dalam prioritas Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Wakil Gubernur Uu Ruzhanul Ulum.

BACA JUGA:6 Bandara dengan Arsitektur Unik di Indonesia, BIJB Kertajati Nomor Berapa?

Di masa akhir jabatan keduanya, perbaikan jalan yang menjadi kewenangan provinsi menjadi fokus utama. Bahkan terdapat 71 ruas jalan yang diperbaiki di seluruh wilayah Provinsi Jawa Barat.

Sementara di Kabupaten Kuningan, berikut ruas jalan milik provinsi yang diperbaiki:

  • Mandirancan - Pakembangan sepanjang 6,6 kilometer. Pakembangan - Linggarjati sampai Desa Bojong, Kecamatan Cilimus dengan panjang 8,16 kilometer. 
  • Rest Area Cirendang hingga Bunderan Cijoho atau Jalan Siliwangi sepanjang 1,75 Km
  • Bunderan Cijoho sampai Kantor Dinas PUTR Kabupaten Kuningan panjang 3,87 Km.
  • Jalan provinsi Kuningan-Ciawigebang memiliki panjang 7,97 Km, serta Jalan Raya Ciawigebang 1,73 kilometer. 
  • Jalan provinsi yang cukup panjang yakni membentang dari Ciawigebang sampai BTS Waled, Kabupaten Cirebon. Panjangnya 15,65 kilometer.
  • Ruas Ciawigebang-Jalaksana juga cukup panjang yakni 12,6 Km.
  • Oleced-Luragung dengan panjang 8,37 Km
  • Jalan Raya Luragung sepanjang 0,21 Km
  • Luragung-Cibingbin yang memiliki panjang 15,99 Km dan Cibingbin-BTS Jawa Tengah (Pananggapan) dengan panjang 3,43 kilometer.

BACA JUGA:5 Curug Paling Indah di Jawa Barat, Ada dari Kuningan

"Alhamdulillah ruas jalan provinsi dalam kondisi baik. Memang ada yang mengalami kerusakan, tapi terlihat sudah mulai diperbaiki," ujar Budi Haryadi, Kepala Sub Koordinasi Pemeliharaan Jalan dan Jembatan pada Dinas PUTR Kabupaten Kuningan, Sabtu 25 Maret 2023. 

 Budi mengatakan, penghotmikan jalan provinsi sepenuhnya kewenangan DBMP Jawa Barat. Ruas jalan provinsi ini terus mendapat perhatian dari Pemprov Jawa Barat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: