Ok
Daya Motor

Siap Bertarung! Eti Herawati Ambil Formulir Pendaftaran Calon Ketua Kadin Kota Cirebon

Siap Bertarung! Eti Herawati Ambil Formulir Pendaftaran Calon Ketua Kadin Kota Cirebon

Mantan Walikota Cirebon, Eti Herawati, resmi menjadi pendaftar pertama yang mengambil formulir pencalonan, Senin (27/10/2025).-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Kontestasi menuju kursi Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Cirebon periode 2025–2030 mulai menghangat. 

Mantan Walikota Cirebon, Eti Herawati, resmi menjadi pendaftar pertama yang mengambil formulir pencalonan, Senin 27 Oktober 2025.

Kehadiran Eti dalam bursa calon ketua Kadin Kota Cirebon dinilai memberi warna tersendiri pada proses Musyawarah Kota (Mukota) VIII yang akan digelar pada November 2025 mendatang. 

Ia menegaskan kesiapannya berkompetisi sembari mendorong peran lebih besar bagi dunia usaha dalam pembangunan daerah.

BACA JUGA:Anggaran dari BGN Sudah Cair, Dua SPPG Milik Kadin Siap Layani MBG di Kabupaten Cirebon

BACA JUGA:Ada Peluang, Kadin dan Muhammadiyah Kolab Bantu Majukan UMKM di Ciayumajakuning

BACA JUGA:Perluas Program MBG, Kadin Kabupaten Cirebon Dapat 20 Kuota Pendirian Dapur

“Saya maju karena ingin para pelaku usaha di Kota Cirebon bisa semakin diberdayakan dan berkontribusi aktif terhadap peningkatan ekonomi daerah,” kata Eti.

Eti menilai, Cirebon memiliki peluang pertumbuhan ekonomi yang signifikan, terutama pada sektor perdagangan, industri kreatif dan pariwisata. 

Dengan jejaring luas yang dimiliki, ia berkomitmen membangun sinergi kuat antara pelaku usaha, pemerintah daerah, dan pemerintah pusat.

“Kadin harus menjadi garda terdepan dalam menciptakan iklim usaha yang kondusif. Potensi Cirebon besar dan membutuhkan kolaborasi agar semuanya dapat berkembang,” tambahnya.

BACA JUGA:Kadin Optimis Kembali Eksis, Siap Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah

BACA JUGA:Kadin Kota Cirebon Serahkan Bantuan Logistik untuk Personel Pengamanan Nataru 2024-2025

Sementara itu, panitia Mukota VIII Kadin Kota Cirebon telah membuka pendaftaran calon ketua sejak 25 September hingga 28 Oktober 2025 pukul 16.00 WIB. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: reportase

Berita Terkait