Sabtu Petang Mencekam di Tol Palikanci, Truk Boks Oleng hingga Terguling
Mobil truk boks terguling di KM 200.800 B Tol Palikanci setelah mengalami kecelakaan tunggal, Sabtu (17/1/2026).-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Diduga ada masalah pada kemudi (stir), sebuah mobil truk boks terguling di KM 200.800 B Tol Palikanci tepatnya di wilayah Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon.
Kecelakaan tunggal tersebut terjadi Sabtu 17 Januari 2026 sekitar pukul 17.00 WIB. Tidak korban jiwa dalam Kecelakaan tunggal tersebut.
Informasi yang dihimpun radarcirebon.com menyebutkan, kecelakaan ini berawal truk boks bernopol B 9445 KXV yang dikemudikan oleh Ibnu Fajar Al Qirom warga Sumberjaya, Kabupaten Majalengka melaju dari arah Jawa Tengah menuju arah Jakarta.
BACA JUGA:Detik-detik Kecelakaan di Jalan Raya Tambi Indramayu, Mobilio Tabrak Bus Sahabat
BACA JUGA:Satlantas Polres Kuningan Pasang Bantalan Keselamatan di Jalur Rawan Kecelakaan Jelang Nataru
BACA JUGA:Truk Bermuatan 7 Ton Ikan Kecelakaan di Tol Cipali
Sesampainya di KM 200.800 B Tol Palikanci, truk tersebut diduga mengalami kendala pada setir, sehingga truk tersebut oleng ke kanan dan masuk ke median lalu terguling. Dengan roda kanan berada di atas menghadap ke timur.
Petugas dari Tol Palikanci, PJR Polda Jabar dan Unit Gakkum Polresta Cirebon yang tiba di lokasi langsung melakukan upaya evakuasi truk nahas tersebut dan melakukan olah TKP serta pengaturan arus kendaraan agar tidak terjadi kemacetan panjang.
“Truk sudah diboyong ke Induk PJR Tol Palikanci untuk penanganan lebih lanjut,” ujar Kasat Lantas Polresta Cirebon Kompol Mangku Anom Sutresno saat dikonfirmasi.
Kompol Mangku Anom mengimbau kepada seluruh pengemudi, khususnya kendaraan angkutan barang, agar memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima sebelum melakukan perjalanan.
BACA JUGA:Kecelakaan Maut di Cirebon, 1 Pengendara Motor Meninggal Dunia
BACA JUGA:Kecelakaan di Tol Palikanci Hari Ini, Pengemudi Truk Asal Sleman Luka-luka
"Pemeriksaan rutin kendaraan sangat penting untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas, terutama di jalan tol dengan kecepatan tinggi,” pungkasnya. (rdh)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: reportase

