CIREBON - Presiden Joko Widodo kembali bicara soal vaksinasi Covid-19. Disampaikan melalui Instagram (IG) ia menyatakan vaksin sudah ada. Sudah didistribusikan ke daerah-daerah.
“Apakah Anda tengah menanti vaksin Covid-19? Sabar. Saya juga,” tulis Presiden Jokowi di akun IG, Kamis (7/1).
Baca Juga: Pramugari Tewas di Hotel Diduga Diperkosa, Teman Pesta Mengaku Gay
Presiden mengatakan pendistribusian sudah dilakukan ke daerah-daerah. “Vaksinnya sudah ada dan sudah mulai didistribusikan ke daerah-daerah. Tapi kita masih menunggu izin penggunaan darurat dari Badan Pengawas Obat dan Makanan dan proses kajian halal dari Majelis Ulama Indonesia,” ujarnya.
Baca Juga: Pesta dengan 11 Pria, Pramugari Dicekokin Minuman, Diduga Diperkosa Bergilir hingga Tewas di Hotel
“Dan saya, sekali lagi, akan menjadi orang pertama yang akan menerima vaksin Covid-19 tersebut. Mengapa Presiden jadi yang pertama? Bukan hendak mendahulukan diri sendiri, tapi agar semua yakin bahwa vaksin ini aman dan halal. Jadi, siap-siap saja,” tandas Jokowi.