PAPUA - Gempa bumi mengguncang kawasan Jayawijaya, Papua subuh tadi sekitar pukul 04.49 WIB, Senin, 25 Januari 2021.
Berdasarkan informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa itu terjadi pukul 04.49 WIB.
Pusat gempa atau episentrum berada sekitar 53 kilometer tenggara Kabupaten Jayawijaya, Papua.
Hiposentrum atau pusat gempa di bawah permukaan bumi berada pada kedalaman 15 kilometer. Atas gempa yang terjadi, BMKG melansir tak ada potensi tsunami.
Gempa itu sendiri guncangannya dilaporkan terasa di Wamena dengan skala intensitas II-III. Skala intensitas tersebut bermakna lemah atau getaran dirasakan seakan akan truk berlalu.
Dalam keterangan resminya yang diterima 05.25 WIB, Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG Bambang Setiyo Prayitno menyatakan pusat gempa itu berjarak sekitar 48 kilometer arah selatan kota Wamena, Kabupaten Jayawijaya.
Baca juga: Aksi Maling Mobil di Apotek Tengah Tani Gagal karena Stir Terkunci
\"Hasil analisis BMKG menunjukkan gempabumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo Mw=4,8,\" katanya kemudian.
Dengan memerhatikan lokasi episentrum dan kedalaman hiposentrumnya, Bambang mengatakan, guncangan yang terjadi merupakan jenis gempabumi dangkal akibat adanya aktifitas sesar lokal.
\"Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan geser (strike-slip),\" kata dia. (yud)