JAKARTA - Ujian Nasional (UN) dan ujian kesetaraan tahun 2021 ditiadakan. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mempertimbangkan pandemi covid-19 yang masih terus melonjak.
\"Ujian Nasional (UN) dan ujian kesetaraan tahun 2021 ditiadakan,\" tulis Surat Edaran Mendikbud No. 1 Tahun 2021.
Surat tersebut ditandatangani oleh Mendikbud Nadiem Makarim pada 1 Februari 2021. Sebelumnya, pada 2020 UN sudah ditiadakan karena pandemi Covid-19.
Dengan terbitnya surat edaran tersebut maka UN dan Ujian Kesetaraan 2021 resmi ditiadakan dan tidak menjadi ukuran bagi kelulusan siswa.
Lantas, bagaimana pihak sekolah menentukan kelulusan siswanya? Kemdikbud mengatur regulasi penentuan kelulusan lewat nilai rapor tiap semester, nilai sikap minimal baik, dan mengikuti ujian yangdi selenggarakan sekolah.
Nah, ujian sekolah dilaksanakan dengan portofolio evaluasi nilai rapor, nilai sikap dan prestasi siswa yakni lewat penugasan, tes secara luring atau daring, serta bentuk kegiatan penilaian lain yang ditentukan sekolah. (*)