Kabupaten Cirebon Pasang Target 800 Ribu Wisatawan

Minggu 07-02-2021,14:00 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON - Disbudparpora Kabupaten Cirebon pasang target jumlah kunjungan wisata untuk tahun 2021. Setidaknya 800 ribu wisatawan.

Hal itu disampaikan Kabid Pariwisata Disbudparpora Kabupaten Cirebon, Nana Mulyana saat ditemui Radar, kemarin.

Menurutnya, selama tahun 2020 jumlah kunjungan ke Kabupaten Cirebon hanya sekitar 450.000 orang.

Jumlah tersebut jauh menurun dari tahun sebelumnya karena beberapa faktor, di antaranya pemberlakukan pembatasan aktivitas masyarakat.

Baca juga: Warga Tegalgubug Geger dengan Penemuan Mayat Mengambang di Sungai

“Kita tahu bersama, pandemi Covid membuat sejumlah sektor terdampak, termasuk pariwisata. Jumlah kunjungan kita untuk tahun 2020 sekitar 450.000, ini akan coba kita tingkatkan pada 2021,” ujarnya.

Untuk tahun 2021 pihaknya menargetkan jumlah kunjungan naik menjadi 800.000 orang.

Tags :
Kategori :

Terkait