Usai Kalah oleh PSG, Begini Nasib Jerome Boateng

Jumat 09-04-2021,01:24 WIB
Reporter : Abdul Hamid
Editor : Abdul Hamid

MUENCHEN - Usai kalah oleh PSG di leg pertama perempat final Liga Champions dengan skor 2-3, nasib Jerome Boateng menggantung. Ya, Kontrak Jerome Boateng berakhir musim panas ini bersama Bayern Muenchen. Laporan media di Jerman melaporkan, Boateng tidak mendapat tawaran kontrak baru dari Bayern.

Direktur Olahraga Bayern Muenchen, Hasan Salihamidzic menyebut, pihak klub tidak akan memperpanjang masa pengabdian bek yang telah 11 tahun bersama Bayern. Boateng datang dari Manchester City di tahun 2011 lalu dan menjelma menjadi bek tangguh bersama Die Roten.

Selama bergabung dengan Bayern, Boateng sudah mencatatkan 355 penampilan di semua ajang. Dia mencetak 10 gol dan 25 assist selama karirnya di Bayern Muenchen. Selain catatan statistik yang bagus, Boateng juga banyak memberikan titel termasuk 8 gelar Bundesliga Jerman dan dua gelar Liga Champions.

“Kontrak Jerome akan berakhir musim panas ini. Kontraknya tidak akan diperpanjang. Ini merupakan keputusan bersama, antara manajemen klub dan pelatih,” kata Salihamidzic dikutip dari Sky Sports, Jumat (9/4).

“Saya sudah menjelaskannya ke Jerome dan dia sangat memahaminya. Dia meninggalkan klub ini dengan pintu terbuka lebar. Semoga dia bisa pergi dengan titel,” lanjutnya.

Chelsea dan Arsenal menjadi klub terdepan untuk mendapatkan tanda tangan bek berusia 32 tahun itu. Menurut Daily Mail, pemain berkebangsaan Jerman itu bisa saja balik lagi ke Liga Inggris jika saja salah satu klub London itu mengontraknya.

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta yakin, skuadnya bakal tambah tangguh jika Boateng bergabung. Sementara untuk Chelsea, masa depan Thiago Silva belum menemui titik terang, yang berarti The Blues akan mencari opsi bek untuk pengganti Thiago Silva. Selain dua klub London, kabarnya Boateng juga dikaitkan dengan klub Serie A, AC Milan. (mid)

Tags :
Kategori :

Terkait