JAKARTA - Real Madrid adalah klub pemilik gelar Liga Champions Eropa terbanyak sepanjang masa. Kini Real dikelilingi klub-klub kaya dalam empat besar kompetisi tersebut.
Real Madrid (13 gelar) berada di antara Chelsea (juara 2012), Paris Saint-Germain (final 2020) dan Manchester City (semifinal 2016).
Chelsea merupakan klub yang baru menemukan kembali kesuksesan semenjak dibeli Roman Abramovich era 2000-an. Sementara PSG dan Manchester City, dua klub kaya raya yang mulai menaiki tangga kesuksesan setelah 2010-an serta jadi langganan penyelidikan pelanggaran aturan keadilan finansial (FFP) oleh UEFA.
Real Madrid lolos ke semifinal berbekal keunggulan agregat 3-1 atas Liverpool setelah keduanya bermain imbang 0-0 dalam leg kedua yang berlangsung di Anfield, Kamis (15/4) dini hari WIB.
Di babak semifinal nanti, Los Blancos akan bertemu Chelsea yang sehari sebelumnya kalah 0-1 kontra Porto di leg kedua, tetapi lolos dengan kemenangan agregat 2-1.
Ini akan menjadi pertemuan pertama kedua tim di Liga Champions, tetapi Chelsea punya rekor gemilang tak pernah kalah melawan Real Madrid di Eropa.
Baca juga:
Boleh Mudik Sebelum 6 Mei, Begini Penjelasan Jenderal Istiono
Ini Lokasinya, 9 Titik Penyekatan Jalur Mudik Polresta Cirebon, Dijaga 900 Personel