CIREBON - Laskar Agung Macan Ali Cirebon mendirikan posko relawan peduli Palestina untuk dikirim ke Kota Gaza.
Panglima Tinggi Laskar Agung Macan Ali Cirebon, Prabu Diaz mengatakan, relawan yang akan dikirim ke Palestina bukan untuk berperang.
\"Ya kami membuka posko relawan bukan untuk berperang, tapi sebagai relawan untuk tim kesehatan, trauma healing dan pendongeng untuk anak-anak Palestina, kemudian tenaga terapis dan sebagainya,\" katanya.
Menurut Prabu Diaz, pendaftaran dibuka mulai Rabu (19/5) hingga Selasa (1/6) mendatang.
\"Mereka (relawan) yang sudah mendaftar dan lolos administrasi akan kami berikan bimbingan teknis (bimtek) selama 10 hari di Cirebon. Selanjutnya mereka kami berangkat ke Palestina bekerjasama dengan Bulan Sabit Merah, Palang Merah Dunia, PMI, dan Kedubes Indonesia,\" ujarnya.
Prabu Diaz menyebutkan, jumlah relawan yang akan direkrut sebanyak 30 orang.
\"Kami yang akan menanggung semua akomodasi para relawan yang berangkat ke Palestina. Tidak sponsor dari manapun dalam pemberangkatan para relawan ini, murni dana akomadai para relawan hasil patungan kami,\" pungkasnya. (rdh)
Baca juga:
- Lama Tak Terdengar, Begini Status Covid-19 Kota Cirebon, Tidak Ada RT Zona Merah
- Brak!!! Pagar Alun-alun Indramayu Dibongkar
- Dianggap Nakal dan Kerasukan Genderuwo, Ini yang Dilakukan Orangtua Aisyah atas Saran Dukun