India Balas Budi, Kirim Oksigen Ke Indonesia

Rabu 21-07-2021,18:30 WIB
Reporter : Tatang
Editor : Tatang

JAKARTA - Indonesia dapat bantuan dari Pemerintah India yang mengirimkan 300 konsentrator oksigen dan 100 metrik ton oksigen cair ke Indonesia.

Menteri Luar Negeri India, S Jaishankar mengatakan, bantuan oksigen dikirim Jumat (16/7). Dibawa dengan Kapal Angkatan Laut India (INS) Airawat menuju pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta.

“India berdiri bersama mitranya dalam perang melawan Covid-19,” kata Jaishankar mengutip Kantor Berita RMOL dari Opindia.

Kapal itu diprediksi akan tiba di Tanjung Priok dalam waktu dekat. Pengiriman bantuan oksigen ini yang pertama dilakukan setelah negeri Bollywood itu dilanda badai Covid-19 pada April lalu.

Indonesia banyak membantu saat India dilanda Covid-19. Saat itu, Indonesia menyumbangkan 1.400 unit tabung oksigen melalui Indian Red Criss Society (IRCS).

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan, bantuan ini merupakan bentuk komitmen Indonesia untuk menjaga persahabatan antara kedua negara.

Kedua negara merupakan mitra strategis sekaligus kawan di kala senang dan di kala susah.

2

Indonesia tengah mengalami lonjakan kasus Covid-19. Banyaknya pasien yang dirawat membuat rumah sakit kewalahan, salah satunya dalam penyediaan oksigen. (*/RMOL)

Baca juga:

Tak Usah Swab Test, Ini Kriteria Pasien Covid-19 Dinyatakan Sembuh

Bukan PPKM Darurat, Pemerintah Pakai PPKM Level 3 dan 4 untuk Jawa Bali, Ini Artinya

80 Ribu Pasien COVID-19 Isoman, Ridwan Kamil Harap Pemerintah Pusat Prioritaskan Jabar

Tags :
Kategori :

Terkait