Perusahaan Cirebon akan Gugat Pemkot Tangerang, Tender Baju Dinas DPRD Dibatalkan, Gara-gara Viral Bahan Luis

Rabu 11-08-2021,10:50 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON - Tender baju dinas DPRD Kota Tangerang dibatalkan, setelah polemik penggunaan bahan dari desainer ternama Louis Vuitton.

Atas informasi ini, perusahaan asal Kabupaten Cirebon, CV Adhi Prima Sentosa akan menggugat Pemerintah Kota Tangerang. Pasalnya proses lelang sudah selesai, termasuk masa sanggah telah dilewati.

Yanto Irianto SH MH dari CV Adhi Prima Sentosa mengungkapkan, perusahaan telah mengikuti lelang di Unit Layanan Pengadaan (ULP) Sekretariat DPRD Kota Tangerang.

Lelang secara terbuka itu, diikuti dengan fair. Apalagi, perusahaan memiliki izin lengkap. Meski beralamat di Kabupaten Cirebon, tetapi workshop berada di Jakarta.

\"Kami mengikuti lelang di ULP Tangerang. Kalau mau tertutup nggak usah di ULP,\" kata Yanto, kepada radarcirebon.com, Rabu (11/8/2021).

Diungkapkan Yanto, bukan sekali ini CV Adhi Prima Sentosa mendapatkan tender dapat tender baju DPRD di tangerang.

Hal ini, sesuai dengan catatan di LPSE Tangerang. Bahkan proyek serupa telah dimenangkan pada tahun 2014, 2017 dan 2021.

Dia pun meminta, bila ada pihak yang tidak puas agar menempuh jalur hukum. \"Kalau tidak puas, bukan dengan cara ini. Dengan cara melalui jalur hukum, silakan saja,\" tegasnya.

Dia pun menyayangkan proyek ini malah dibatalkan. Padahal, sudah diumumkan secara terbuka bahwa perusahaan telah menang dan mengikuti proses. Bahkan melewati masa sanggah 14 hari.

\"Sudah diumumkan, sekarang dibatalkan. Kami akan gugat Pemda Kota Tangerang, kami sudah dirugikan,\" tandasnya.

\"Kami sudah dimenangkan, lalu dibatalkan. Artinya untuk apa pemda memberi pengumuman melalui ULP? Ada upaya apa? Ada segelintir orang yang tidak puas,\" imbuh dia.

Yanto kembali menegaskan, pihaknya akan menempuh jalur hukum atas pembatalan proyek ini.

Berita berlanjut di halaman berikutnya...

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait