Warga Griya Caraka Kedawung Kembali Gelar Donor Plasma Konvalesen

Sabtu 18-09-2021,18:30 WIB
Reporter : Junaedi
Editor : Junaedi

CIREBON - Untuk yang kedua kalinya warga RW 07 Griya Caraka Desa Kalikoa Kedawung melaksanakan donor plasma. 

Bertempat di klinik mata Inderatama Jl Sultan Ageng Tirtayasa skrining pengambilan sampel darah dilaksanakan oleh PMI Kabupaten cirebon, Sabtu (18/9).

Sebanyak 5 orang warga yang memenuhi persyaratan ikut andil dalam kegiatan donor darah plasma tersebut. Mereka para penyintas antusias mendonor sebagai bentuk rasa kepedulian kepada sesama khususnya supaya bisa membantu penderita covid-19.

Ketua RW 07 Griya Caraka Totong Teddy menyampaikan bahwa kegiatan ini yang kedua kalinya. \"Yang pertama dilaksanakan pada 28 Agustus, waktu itu alhamdulillah ada 6 warga yg bisa mendonor plasma konvalesen. Dan sekarang ada 5 warga, \" paparnya.

Teddy menambahkan, kegiatan ini dilaksanakan kembali dengan alasan karena donor plasma dibolehkan dengan minimal jarak 2 minggu.

\"Walau pun kebutuhan plasma konvalesen  untuk wilayah Cirebon sudah relatif menurun seiring menurunnya angka positif covid-19 namun di beberapa tempat lain masih tetap membutuhkan,\" tambahnya.

Kegiatan screening selesai pukul 11.00 WIB dan untuk pengambilan plasma sendiri akan dilaksanakan Minggu (19/9) di PMI Kabupaten Cirebon. (asd)

2

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait