Rumah Zakat Tanam Pohon Bersama

Rabu 17-11-2021,09:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON -  Dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Nasional di bulan November, Rumah Zakat Cirebon mengadakan kegiatan menanam pohon. Tempatnya di RW 9 Kesunean Selatan, Kelurahan Kesepuhan, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon.

Kegiatan dilaksanakan pada Selasa (16/11), dihadiri oleh Camat Lemahwungkuk Adam Walesa, Branch Manager Rumah Zakat Cabang Cirebon Iman Handiman, perwakilan Kelurahan Kesepuhan, Dinas Lingkungan Hidup Kota Cirebon, tokoh masyarakat, kader, serta masyarakat.

Iman Handiman menjelaskan, penanaman pohon di Kesunean dilaksanakan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menanam pohon. Dirinya berharap, melalui gerakan tanam pohon, bisa berkontribusi dalam mengurangi dampak perubahan iklim, menambah sumber oksigen, cadangan air tanah, mengurangi polusi udara, dan lainnya.

\"Luar biasa dukungan dari Pemerintah Kota Cirebon,\" tandasnya.

Iman berharap, penanaman pohon bisa mencegah terjadinya abrasi pantai di Kota Cirebon. Adapun jenis pohon yang ditanam adalah mangrove, pohon pucuk merah, serta bougenville. (abd/adv)

https://www.youtube.com/watch?v=FQHc8YqN25w
Tags :
Kategori :

Terkait