TIGA orang wanita mengucap sumpah sambil injak Alquran viral di media sosial. Video adegan itu, membuat gaduh.
Informasi yang dihimpun, tiga perempuan injak Alquran itu merupakan warga Kecamatan Pakisjaya, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
Mereka bersumpah di atas Alquran dengan cara menginjak kita suci umat Islam tersebut.
Yang pertama kali menginjak Alquran adalah emak-emak. Dia menginjak Alquran seraya mengucapkan sumpah.
“Sumpah demi Allah, kalau saya berbuat biar saya yang kena azabnya Alquran ini,” ucap emak-emak saat injak Alquran.
Emak-emak itu kemudian menyuruh wanita muda yang mengenakan baju kaos biru. Wanita tersebut bernama Erika.
Sebelum menginjak Alquran, Erika terlebih dahulu memanggil nama Marni.
“Teh Marni, saya ya, teman-teman Facebok saya jangan suka maluin saya,” ucapnya ke arah kamera yang merekamnya.
Setelah itu, Erika langsung menginjak Alquran. Ia mengaku injak Alquran karena mengikuti keputusan si emak-emak.
“Bismillahirrahmanirrahim. Halo, maafin ya Allah kalau saya ikutin keputusan dia,” ucap Erika.
Kapolres Karawang, AKBP Aldi Subartono tak membantah saat dikonfirmasi soal video viral tersebut terjadi di wilayah hukumnya.
\"Iya, betul,\" kata Kapolres, Jumat (19/11/2021).
Meski begitu, Kapolres tak merinci lebih jauh perihal video tersebut kepada wartawan.
Sementara Ketua Majlis Ulama Indonesia (MUI) Karawang, KH Tajuddin Nur juga membenarkan aksi perempuan injak Alquran itu dilakukan di Kecamatan Pakisjaya, Karawang.
Menurut dia, masalah itu sudah ditangani oleh Polres Karawang. (yud/one/pojoksatu)