Punya Banyak Keluarga di Cirebon, KASAD Jenderal Dudung Ziarah dari TMP Kesenden sampai Pasindangan

Minggu 21-11-2021,14:45 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON - Kepala Staf Angkatan Datar (Kasad) Jenderal Dudung Abdurachman memiliki banyak kerabat di Cirebon. Karenanya, kedatangannya juga dimanfaatkan untuk ziarah.

Di TMP Kesenden, Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Elkines Villando Dewangga juga turut mendampingi.

Jenderal Dudung, ziarah ke pusara kedua orang tuanya yang dimakamkan di TMP Kesenden Jalan Dipenogoro Kesenden Kota Cirebon, Minggu (21/11/2021).

Rombongan Kasad beserta Ketua Umum Persit Kartika Candra Kirana (KCK), Rahma Dudung Abdurachman tiba di TMP Kesenden beserta keluarga disambut oleh Pangdam III/Siliwangi, Danrem 063/SGJ, Para Asisten Kasdam III/Slw, dan Dandim 0614/Kota Cirebon.

Kegiatan ziarah ini merupakan suatu bentuk terimakasih dan Bakti Kasad kepada kedua orang tuanya, yang telah mangantarkan seorang Dudung Abdurachman menjadi orang nomor satu di tubuh TNI AD.

Perlu kita ketahui bersama bahwa Jenderal TNI Dudung Abdurachman dilantik menjadi Kasad bersamaan dengan dilantiknya Jenderal TNI Andika Perkasa menjadi Panglima TNI oleh Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka pada Rabu (17/11/2021).

Kapenrem 063/SGJ Mayor Inf US Karlan dalam keterangannya mengatakan, agenda Kasad yang utama di Cirebon yaitu ziarah ke tempat pusara kedua orang tuannya serta keluarga-keluarganya yang memang dimakamkan di TMP Kesenden Kota Cirebon.

2

Kapentem menyampaikan bahwa Kasad juga menziarahi keluarga besarnya yang di makamkan terpisah yaitu di TPU Kasinangan Desa Pasindangan, Kecamatan Gunung Jati.

Akhir lawatan Kasad ke Cirebon bersilaturahmi dengan Dadang Sukandar K yang merupakan Ketua Yayasan Pendidikan Swadaya Gunung Jati (YPSGJ).

Silaturahmi bertempat di Kediaman Dadang Sukandar di Jalan Nakula Kejaksaan Kota Cirebon, dan Kasad merupakan Pembina dari Yayasan Pendidikan Swadaya Gunung Jati yang dikukuhkan pada saat menjabat Pangkostrad. (jrl)

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait