Big Show 2021, Kembangkan Kreativitas dan Inovasi Pemuda

Senin 29-11-2021,17:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON- Para pemuda di Kabupaten Cirebon diminta untuk terus mengembangkan inovasi dan kreativitas. Sebab, mereka merupakan generasi emas yang akan meneruskan masa depan bangsa dan daerah. Permintaan tersebut disampaikan Wakil Bupati Cirebon, Hj Wahyu Tjiptaningsih SE MSi saat membuka acara Big Show 2021 pameran prestasi hasil karya pemuda di Grage City Mal Cirebon, Sabtu (27/11).

Bunda Ayu-sapaan akrabnya-mengatakan, dengan adanya kegiatan ini setidaknya Pemda Kabupaten Cirebon memberikan ruang untuk mereka berkreasi.

“Kita harus memberikan ruang dan mendorong mereka untuk berprestasi dan berinovasi apa saja yang mereka bisa hasilkan dan bisa berdampak kepada masyarakat sekitar,” tutur Ayu.

Diungkapkan Ayu, di era pandemi Covid-19 ini, dibutuhkan inovasi dari masyarakat, khususnya para pemuda. Sebab, pandemi ini sangat mengganggu khususnya di sektor perekonomian. “Dengan pameran ini artinya kita ikut mendorong para pemuda untuk memasarkan produknya. Sehingga apa yang menjadi karya mereka bisa dikenal oleh semua orang,” ujarnya.

Selain itu, kata Ayu, dirinya sangat bangga dengan Pemuda Kabupaten Cirebon. Dimana mereka bisa menghasilkan produk-produk yang sangat luar biasa.

“Banyak produk para pemuda ini dijual baik di dalam negeri maupun luar negeri. Ini menjadi suatu kebanggaan dan menjadikan pemuda secara tidak langsung ikut dalam pembangunan di Kabupaten Cirebon dan pemulihan ekonomi,” jelasnya.

Namun demikian, lanjut Ayu, perlu adanya dukungan dari pemerintah daerah. Pasalnya, pemuda ini merupakan garda terdepan kemajuan suatu bangsa. “Kita dorong para pemuda agar semangat serta mempunyai inovasi agar Kabupaten Cirebon bisa maju dan berkembang lagi,” pintanya.

Dijelaskannya, banyak kendala yang dialami para pengusaha seperti para pemuda ini, baik secara permodalan maupun pemasarannya.

“Dengan adanya pameran ini, salah satunya membantu para pemuda untuk memasarkan karyanya. Kalau untuk permodalan sebenarnya banyak bank yang sudah bersedia memberikan permodalan bagi para pengusaha,” ungkap Ayu.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Cirebon, Ir H Avip Suherdian MT mengatakan, acara Big Show 2021 ini merupakan wadah bagi para pemuda yang mempunyai prestasi dan kreativitas.

Menurutnya, dengan adanya pameran ini setidaknya karya pemuda yang ada di Kabupaten Cirebon bisa muncul.  

“Saya ingin karya anak muda muncul pada acara ini. Sehingga bisa membantu perekonomian mereka sendiri,” katanya.

Selain pameran karya pemuda Kabupaten Cirebon, Big Show 2021 ini juga diramaikan dengan berbagai perlombaan, yakni Band Pemuda dan K-POP Cover Dance Competition.

“Dengan adanya perlombaan ini semoga muncul bibit prestasi pemuda di Kabupaten Cirebon,” harapnya.

Di tempat yang sama, Kepala Bidang Pemuda, H Masdi mengatakan, kegiatan Big Show 2021 ini diselenggarakan selama dua hari dari tanggal 27-28 November 2021.

Tags :
Kategori :

Terkait