Tingkatkan Pemberdayaan UMKM

Rabu 15-12-2021,19:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

DINAS Koperasi Usaha Kecil Menengah Perdagangan dan Perindustrian (DKUKMPP) Kota Cirebon, melakukan berbagai langkah untuk meningkatkan daya saing Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kota Cirebon. Diantaranya, dengan meningkatkan kualitas produk, pengemasan, hingga distribusi penjualan.

Kepala DKUKMPP Kota Cirebon drh Hj Maharani Dewi mengatakan, persaingan dalam dunia usaha semakin kompetitif. Terlebih dalam masa pandemi, UMKM semakin bertambah masuk ke Kota Cirebon. Karena itu, untuk meningkatkan kualitas SDM dan produk, DKUKMPP memberikan pelatihan serta pendampingan. “Kualitas produk yang dikemas dengan menarik, menjadi modal utama dalam peningkatan daya saing UMKM,” terangnya.

DKUKMPP Kota Cirebon memiliki empat bidang. Yaitu koperasi UKM, perdagangan, perindustrian, dan kemetrologian. Dengan demikian, lanjut Maharani Dewi, DKUKMPP memiliki tupoksi yang bersendikan dunia perdagangan, usaha dan hal terkaitnya. Untuk itu, dibutuhkan sinergitas lintas sektoral untuk optimalisasi kinerja DKUKMPP. Pembinaan dan pendampingan upaya meningkatkan kualitas produk UMKM, dilakukan secara menyeluruh dan berkesinambungan. Agar UMKM Kota Cirebon mampu bersaing di era kompetitif. (ysf)

Tags :
Kategori :

Terkait