Peduli, Alumni AKABRI 2001 Menggelar Bhakti Sosial di Kota Cirebon

Jumat 31-12-2021,03:30 WIB
Reporter : Junaedi
Editor : Junaedi

CIREBON - Peduli terhadap masyarakat tidak mampu di Kota Cirebon, Alumni Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) tahun 2001, menggelar bakti sosial dengan membagi-bagikan sembako.

Kegiatan tersebut berlangsung di Mako Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Cirebon, Kamis (30/12/2021).

Danlanal cirebon Letkol laut (P) Ainul Muslimin didampingi  mengatakan Dandim 0614/Kota Cirebon Letkol (inf) Andi Hasbullah, dan Danlanud S Sukani Letkol (pnb) Dian Rahmat Infantoko mengatakan, kegiatan tersebut dalam rangka memperingati 20 tahun bakti untuk negeri AKBRI angkatan 2001.

\"Selain pembagian sembako, hari ini kami juga melaksanakan vaksinasi masal, baik dosis pertama dan kedua. Untuk sembako, kami bagikan sebanyak 260 paket dan 500 paket beras, di bagikan pada warga sekitar Mako Lanal yang di anggap kurang mampu. Sedangkan, vaksinasi kami targetkan sebanyak 300 orang,\" katanya kepada radarcirebon.com.

Menurut Letkol laut (P) Ainul Muslimin, dalam peringati 20 tahun bakti untuk negeri AKBRI angkatan 2001 juga dilakukan sejumlah tempat ibadah.

\"Kegitan ini diharapkan bisa membantu pemerintah dalam mengatasi perekonomian yang terpuruk yang berimbas kepada masyarakat kecil akibat pandemi covid 19. Mudah mudahan di tahun 2022  status Covid-19 berubah dari pandemi ke endemi,\" pungkasnya. (rdh)

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait