CIREBON – Hari pertama di Tahun 2022, Kota Cirebon diguyur hujan lebat yang disertai angin kencang. Hal ini mengakibatkan sejumlah pohon besar tumbang dan menutupi jalan protokol.
Hujan deras mulai mengguyur Kota Cirebon dan sekitarnya sekitar pukul 15.30 WIB, pada Sabtu (1/1/2022).
Berdasarkan informasi terkini, terdapat beberapa wilayah yang terdampak pohon tumbang di Kota Cirebon. Hal itu dikonfirmasi langsung oleh Bagian Pusdatin BPBD Kota Cirebon, Kartono.
\"Iya, tim kami sedang meluncur dan melakukan penangangan. Informasi ada di Penggung,\" kata Kartono.
Kartono menjelaskan, lokasi tersebut berada di Jalan Sudirman atau Penggung arah Ciperna, Kelurahan Kalijaga tepatnya dekat Toko Bangunan BJ Home.
Selain itu, dampak dari tumbangnya pohon tersebut, sempat terjadi kemacetan hingga depan Kantor Jasamarga Palikanci, dekat pintu masuk arah Jakarta.
Lebih lanjut, informasi yang dihimpun radarcirebon.com, beberapa titik lainnya yang terdampak pohon tumang seperti, Jalan Siliwangi Kelurahan Kejaksan, tepatnya di Belakang Bank BJB Siliwangi yang menimpa Kabel Listrik.
Selain itu ada 1 pohon tumbang di Kecamatan Harjamukti yang menimpa rumah yang berlokasi di RT 04 RW 06, Grenjeng, Kelurahan Harjamukti, Kota Cirebon.
Hingga saat ini, hujan deras masih terus terjadi di Kota Cirebon. (jrl)
Baca juga:
- Pohon Tumbang di Jalan Pilang Raya Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang
- Diguyur Hujan Deras Berminggu-minggu, Dua Bendungan di Brasil Jebol