CIREBON - Pencurian dengan modus pecah kaca mobil terjadi dua kali dalam semalam di Kota Cirebon, Selasa (16/3/2022) di Jalan Cipto Mangunkusumo dan Jl Evakuasi.
Informasi yang dihimpun radarcirebon dari korban, kejadian pencurian dengan modus pecah kaca mobil terjadi di Jalan Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon sekitar pukul 19.00 WIB.
\"Saya masuk ke dalam, sekitar satu jam. Pas keluar kaca mobil sudah pecah,\" kata korban pencurian Af, saat dihubungi, Rabu pagi (16/3/2022).
Diungkapkan dia, kurang lebih selama satu jam dirinya ada di dalam lokasi Spot Billiard. Mobilnya diparkir di pinggir jalan dekat parkiran sepeda motor.
Baca juga:
- Warga Meninggal saat Urus E KTP Demi BPJS Kesehatan, Sempat Pulang Paksa dari RS
- Hasil Liga Champion Semalam, Manchester United dan Ajax Gagal Lolos
AF kemudian keluar dan mendapati mobil Daihatsu Xenia warna abu-abu sudah dalam kondisi pecah pada bagian kaca.
Tidak hanya itu, AF juga kehilangan uang tunai, laptop dan jam tangan di dalam tas yang disimpan di dalam mobil dan dibawa pencuri.
Diungkapkan dia, semalam ada dua kejadian serupa. Korban lainnya di Jl Evakuasi mengalami hal serupa.
Berita berlanjut di halaman berikutnya...
Baca juga:
- Hasil Pertandingan MU Tadi Malam, Kalah Agregat dari Atletico Madrid
- Hasil Pertandingan MU vs Atletico Madrid, Tuan Rumah Gagal Total