Radarcirebon.com, JAKARTA – Elon Musk resmi jadi pemilik Twitter yang baru pada Selasa 26 April2022.
Bos Tesla yang berstatus orang terkaya di bumi itu dilaporkan telah membeli seluruh saham Twitter senilai USD 44 miliar atau setara Rp 635 triliun.
\"Yesss!!!\", demikian twit yang dibuat Elon Musk untuk mengungkapkan rasa senangnya setelah jadi pemilik Twitter.
Tidak hanya itu, sebagai pemilik baru Twitter, Elon Musk juga menampilkan cuplikan pernyataan dan visi-misinya.
Baca juga:
\"Kebebasan berbicara adalah landasan dari sebuah fungsi demokrasi, dan Twitter adalah kota digital memastikan hal-hal yang penting bagi masa depan kemanusiaan diperdebatkan,\" cetus Elon Musk dilansir dari JPNN.
Lebih lanjut, dia juga berjanji menjadikan Twitter sebagai platform media sosial yang lebih baik lagi dari sebelumnya.
Caranya yaitu melalui peningkatan produk dengan fitur-fitur baru.
Baca juga: