Radarcirebon.com, JAKARTA - Amalan sunnah Idul Fitri merupakan rangkaian ibadah hingga tindakan yang disarankan untuk dilaksanakan.
Tentunya, umat muslim perlu melakukan amalan sunnah Idul Fitri. Sebab, momen ini sangat berharga dan menjadi penyempurna hari kemenangan.
Amalan sunnah Idul Fitri sebenarnya sudah dimulai sejak malam harinya, yakni melaksanakan beragam ibadah. Mulai salat Isya dan Subuh berjamaah hingga mengumandangkan takbir.
Memperbanyak bacaan takbir merupakan bagian dari amalan Sunnah Idul Fitri, yang dapat dimulai sejak terbenamnya matahari 1 Syawal.
Baca juga:
- Warga Panguragan Gantung Diri, Seminggu Setelah Istrinya Meninggal
- Salat Idulfitri di Masjid atau Lapangan, Mana yang Lebih Utama?
Idul Fitri merupakan hari raya yang sudah dilaksanakan sejak 2 Hijriah. Yang bertepatan dengan kemenangan kaum muslimin dalam perang badar.
Karenanya, umat Islam jangan sampai melupakan bahwa di balik Idul Fitri ada perjuangan yang berat meraih kemenangan dan kejayaan Islam.
Sementara dengan esensi puasa Ramadhan, Idul Fitri menjadi kemenangan atas diri kita yang telah menunaikan ibadah puasa.
Artikel berlanjut di halaman berikutnya: Amalan Sunnah Idul Fitri…
Baca juga:
- Keraton Kasepuhan Buka Selama Libur Lebaran, Ada Bazaar Hingga Workshop Kesenian
- Mencegah Berat Badan Naik Saat Lebaran, Perhatikan Tips dari Dokter Ida