BIJB Kertajati Terkini, Begini Informasi Terkait Penerbangan Penumpang

Rabu 25-05-2022,08:15 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

Radarcirebon.com, MAJALENGKA - BIJB Kertajati terkini, masih melayani penerbangan kargo. Lalu, bagaimana dengan rencana dibukanya kembali penerbangan penumpang?

Informasi terkini penerbangan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati terkait penerbangan penumpang disampaikan VP Commercial and Technical Ari Widodo.

Ditegaskan, seluruh layanan penumpang dan fasilitas bandara di BIJB Kertajati dalam kondisi siap pakai dan bisa digunakan.

\"Sehingga tidak ada kendala penerbangan penumpang, andaikan ada pemberangkatan hari ini,\" kata Ari Widodo.

Penerbangan cargo BIJB Kertajati saat ini melayani hingga 45 ton muatan per hari.

Baca juga:

Disampaikan dia, penerbangan di Bandara Kertajati, ada penumpang dan cargo. Untuk cargo sudah berjalan sejak Desember, dengan 5 sampai 6 penerbangan per hari. Atau sebanyak 45 ton muatan.

Sedangkan informasi untuk penerbangan penumpang di BIJB Kertajati masih belum terlaksana, karena beberapa faktor. Diantaranya adalah akses yang belum tersambung.

2

\"Untuk kesiapan bandara, semua fasilitas layanan penumpang siap pakai dan bisa digunakan,\" katanya.

Berita berlanjut di halaman berikutnya...

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait