FANS Borussia Dortmund dikenal kreatif dalam memberikan dukungan kepada tim kesayangannya di Signal Iduna Park. Salah satunya adalah membuat berbagai atraksi mosaik raksasa. Tapi, mereka justru dibuat senewen oleh atraksi mosaik pendukung Bayern Munchen kemarin. Bagaimana tidak, pendukung Bayern yang ditempatkan di pojok sebelah kanan dari tribun VIP itu mengkreasi gambar berupa trofi Liga Champions. Ada tulisan di bawahnya: \"Masih penasaran (trofi) ini?\". Itu jelas sindiran telak kepada fans tuan rumah. Sindiran itu mengacu kekalahan 1-2 Dortmund dari Bayern dalam final Liga Champions musim lalu di Stadion Wembley (25/5). \"Saya meminta maaf kepada fans karena gagal memberikan kegembiraan dalam pertandingan besar hari ini (kemarin, red),\" kata kiper sekaligus kapten Dortmund Roman Weidenfeller kepada Die Welt. \"Kekalahan ini tentu menyakitkan bagi mereka, bahkan mungkin membuka luka lama di Wembley,\" imbuh kiper yang baru saja mencatat debutan Timnas Jerman tertua (berusia 33 tahun 105 hari) itu. (dns/bas)
Masih Penasaran (Trofi) Ini?
Senin 25-11-2013,11:17 WIB
Editor : Dedi Darmawan
Kategori :