Grage Grup Hadirkan TPQ di Masjid Hijau

Senin 19-09-2022,11:30 WIB
Reporter : Abdullah
Editor : Leni Indarti Hasyim

Radarcirebon.com, CIREBON – Dalam rangka mencetak generasi Qurani,  Grage Grup melalui Yayasan Grage Muslimin menghadirkan Taman Pendidikan Al Quran (TPQ) di Komplek Masjid Hijau Grage City Mall (GCM). Launching TPQ ini ditandani pengguntingan pita dan dilanjutkan pemotongan tumpeng langsung oleh Pembina Yayasan Grage Muslimin, Bamunas Setiawan Boediman sekaligus memberikan santunan kepada anak yatim piatu. Yang special di peresmian TPQ Masjid Hijau adalah bertepatan dengan Milad ke 83 Hj Nunung Boediman istri almarhum Boediman Koesika selaku founder Grage Grup.

Ketua Yayasan Grage Muslimin, Teguh Triatmodjo menujlaskan, hadirnya TPQ Masjid Hijau komplek Grage City ini adalah bagian dari program Yayasan Grage Muslimin. Hadirnya TPQ ini bagian dari amanah dari almarhum Boediman Kusika dan keluarga.

Untuk itu, kata Teguh, hadirnya TPQ Masjid Hijau ini bisa memberikan manfaat kepada umat Islam mempelajari Al-Qur’an, mencintai Al-Qur’an, dan mengamalkan semua ajaran-ajaran Al-Quran. Sehingga kehidupan kita diwarnai dengan kebahagiaan dari Allah SWT.

“Mengajak anak-anak semakin dekat dengan Al Quran, mencintai Al Quran, dan meneladani Rasulullah,” ujar Teguh.
TPQ Masjid Hijau, masih kata, mulai pembelajaran pada hari Senin, 19 Agustus 2022. Target awal jumlah santri TPQ ada 25 siswa , mereka akan belajar dengan 2 orang ustad.
“Hingga saat ini tercatat sudah ada 22 santri. Mudah-mudahan beberapa hari ke depan ada penambahan siswa,” bebernya.

BACA JUGA:Eko Kuntadhi ke Ganjar Pranowo: Saya Kenal, Tapi Kayaknya Pak Ganjar Nggak Kenal Saya

Teguh menjelaskan, TPQ Masjid Hijau ini merupakan pendidikan yang di gratiskan,untuk itu kepada orang tua yang ingin menitipkan pendidikan agama untuk putra putrinya bisa belajar di TPQ Masjid Hijau.  Begitu juga untuk seluruh karyawan Grage Group  bisa menitipkan putra putrinya di TPQ Masjid Hijau dan bisa datang langsung ke DKM Masjid Hijau.

Ketua Dewan Pembina Yayasan Grage Muslimin, Bamunas S Boediman mengatakan hadirnya TPQ Masjid Hijau salah satu bagian dari menunaikan wasiat dari almarhum Boediman Kusika. Meskipun sebenarnya almarhum ingin mendirikan menginginkan pondok pesantren.

“TPQ ini bagian dari mewujudkan amanah dari almarhum. Awalnya bapak menginginkan pesantren, tapi karena ada pertimbangan dan kemampuan, kita mulai dari TPQ,” kata Bamunas.
Bamunas berharap dari hadirnya TPQ Masjid Hijau ini,  kita bisa belajar untuk membuat yang lebih besar lagi.

Mudah-mudahan apa yang kita lakukan ini bisa memenuhi apa yang diamanahkan oleh almarhum dan menghadirkan manfaatnya untuk masyarakat Cirebon.

2

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Kecelakaan di Tol Cipali Hari Ini, Mobil Travel Seruduk Truk, Penumpang Masih Dievakuasi

Wakil CEO Grage Grup ini membeberkan, tujuan didirikannya TPQ Masjid Hijau ini ingin mencerdaskan generasi bangsa dan memberikan pendidikan kepada umat islam menjadi orang yang kaya. Kaya ilmu, dan harus bertanggung jawa pada diri sendiri.

“Apabila kita punya uang,  tapi tidak punya ilmu maka susah, tapi kalau ilmu tapi tidak punya uang akan berfikir dan mencari,” tegasnya.

Bamunas menginginkan hadirnya TPQ Masjid Hijau menjadi langkah awal perjuangannya di Masjid Hijau untuk membantu pendidikan bagi masyarakat Cirebon.

“TPQ ini kedepan mudah-mudahan ini bisa mengembangkan pendidikan agama Islam dan bisa terus berkembang,” pungkasnya.

BACA JUGA:Geger Korban Begal di Kuningan Ternyata Prank, Tangan dan Leher Terjerat Kabel

Kategori :

Terkait