Innalilahi, 2 Orang Meninggal Kecelakaan Bus Jemaah Umrah Indonesia di Mekkah

Kamis 27-10-2022,15:41 WIB
Reporter : Tatang Rusmanta
Editor : Tatang Rusmanta

Radarcirebon.com, JAKARTA - 2 orang  meninggal dunia dalam kecelakaan bus jemaah umrah Indonesia di Kota Mekkah.

Kabar duka tersebut datang dari para jemaah Indonesia yang sedang menjalankan ibadah umrah di Mekkah.

Disebutkan bahwa, bus yang ditumpangi jemaah umrah dari Indonesia mengalami kecelakaan di Mekkah, Arab Saudi.

Kecelakaan bus jemaah umrah Indonesia di Mekkah ini terjadi pada Selasa 25 Oktober 2022, waktu setempat.

Dalam insiden tersebut, dua warga negara Indonesia (WNI) dilaporkan meninggal dunia.

BACA JUGA:Piala Gubernur Jawa Barat Grass Track 2022, Total Hadiah Rp 120 Juta

BACA JUGA:Rumah Warga Kalijaga Kota Cirebon Nyaris Ambruk, Menanti Bantuan Pemerintah

Dikatakan Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri RI, Judha Nugraha, jika kecelakaan bus jemaah umrah Indonesia di Mekkah tersebut merupakan kecelakaan tunggal.

"Kecelakaan bus jemaah umrah di wilayah Mekkah," ujar Judha Nugraha dalam konfrensi pers briefin Kemlu pada Kamis, 27 Oktober 2022.

"Pada tanggal 25 Oktober 2022 telah terjadi kecelakaan tunggal pada bus yang membawa jemaah WNI yang ada di wilayah Mekkah," lanjutnya.

"Kejadiannya pukul 11.30 malam," tambahnya lagi.

Lebih lanjut, Judha mengungkapkan bahwa, dua WNI yang jadi korban kecelakaan itu merupakan pengemudi bus dan muthawif.

BACA JUGA:Terbaru! Daftar 189 Daftar Obat Bebas Etilen Glikol Diumumkan BPOM, Ada Tambahan 65

BACA JUGA:Terbaru, Kasus Gagal Ginjal Akut di Indonesia Bertambah, Total 269 Orang 157 Meninggal

Setelah mendengar peristiwa ini dari Konsulat Jeneral Republik Indonesia, Jeddah mengirimkan tim perlindungan WNI ke wilayah ke Mekkah untuk sampaikan informasi setempat.

"Diperoleh informasi bahwa kecelakaan ini merupakan kecelakaan tunggal yang tidak melibatkan pihak lain. Nah kecelakaan ini menewaskan dua warga negara Indonesia yaitu driver pengemudi dan juga Muthawif," ucap Judha

Kategori :