Gempa Bumi di Kabupaten Cianjur, Presiden Prancis Turut Prihatin

Senin 21-11-2022,20:00 WIB
Reporter : Moh Junaedi
Editor : Moh Junaedi

Radarcirebon.com, PARIS - Kabar peristiwa gempa bumi yang berpusat di Kabupaten Cianjur, nyampai juga ke Paris Prancis.

Hal ini dibuktikan dengan cuitan Presiden Prancis Emmanuel Macron.

Diketahui Peristiwa gempa dengan kekuatan 5,6 magnitudo mengguncang Cianjur pada Senin, 21 November 2022.

BACA JUGA:Gempa Bumi Kabupaten Cianjur, Segini Jumlah Korban Meninggal Dunia Hingga Saat Ini

Mengenai hal ini, Emmanuel Macron mengaku prihatin atas peristiwa gempa Cianjur.

Hal ini disampaikan langsung Emmanuel Macron melalui akun Twitter pribadinya bernama @EmmanuelMacron.

"Pagi ini Indonesia dilanda gempa bumi yang dahsyat dan mematikan. Pikiran tergerak untuk semua korban. Prancis bersatu," tulis Emmanuel Macron dikutip laman Twiternya pada Senin, 21 November 2022.

BACA JUGA:Gempa Bumi di Kabupaten Cianjur Terasa Sampai di Pulogadung Jakarta

Perlu diketahui, siang tadi, Senin 21 November 2022 pukul 13:21 WIB telah terjadi gempa bumi berkekuatan 5,6 magnitudo di Kabupaten Cianjur.

Gempa bumi berkekuatan 5,6 magnitudo lebih tepatnya terjadi di darat 10 KM barat daya Kabupaten Cianjur dengan titik kordinat 6.84 LS-107.05 BT.

Gempa bumi yang terjadi cukup meresahkan warga sekitar, khususnya di daerah Cianjur, Jawa Barat dikarenakan lokasi tempat terjadinya gempa berada dikawasan yang padat akan penduduk. 

BACA JUGA:Dampak Gempa Cianjur, Jalan Puncak Putus karena Longsor

Walaupun berlokasi Kabupaten Cianjur, gempa ini juga dirasakan dibeberapa kota-kota disekitarnya bahkan hingga ke Jakarta dan Tangerang dengan skala yang masuk dalam kategori getaran sedang.

Menurut laman resmi BKMG beberapa kota yang terasa getaran gempa tersebut di antaranya seperti Cianjur (V), Garut (IV-V), Sukabumi (IV-V), Cimahi (III), Lembang (III), Kota Bandung (III), Cikalong Wetan (III), Rangkasbitung (III).

Kemudian Bogor (III), Bayar (III), Rancaekek (II-III), Tangerang Selatan (II-III), DKI Jakarta (II-III), Depok (II-III), dan Tangerang (II-III). 

Kategori :