RADARCIREBON.COM - Kita sebagai pemula, seringkali memaksakan diri kita untuk olahraga dengan tujuan akhir yang bermacam macam.
Di mana seharusnya, kita sebagai pemula harus memulai dari awal terlebih dahulu sebelum kita memasuki ranah yang lebih dalam termasuk olahraga.
Berikut adalah beberapa Olahraga yang disarankan untuk pemula. Karena selain variasinya yang mudah, hal ini juga diperlukan untuk membuat badan kita terbiasa terhadap rutinitas latihan dan mencegah cedera.
BACA JUGA:Mengenal Olahraga Sit Up Melatih Otot Apa Saja?
1. Mountain Climber
Mountain Climber atau gerakan pendaki gunung adalah salah satu olahraga kardio yang bisa kalian lakukan dimana saja dan berguna untuk memperkuat kelompok otot dalam sistem kardioveskular.
Mulai dengan posisi push-up, kemudian tekuk lutut kanan ke arah dada dengan kaki kiri lurus, lakukan secara bergantian selama 30 detik untuk pemula.
BACA JUGA:Dapat Menurunkan Berat Badan, Berikut 5 Manfaat Teh Oolong Bagi Kesehatan
2. Squat
Squat akan melatih otot calve, hip, hamstrings, quadriceps dan otot kaki lainnya.
Pertama berdiri di atas lantai dengan kaki terpisah, tekuk lutut dan pinggul anda sampai sejajar dengan lantai secara perlahan, lalu kembali ke posisi berdiri.
Lakukan sebanyak 16 repetisi secara perlahan sambil mengatur nafas anda. Setelah itu istirahat dengan kaki diluruskan selama 30 detik.