Polisi Pernah Menyamar Jadi Wartawan Jabat Kapolsek, Benarkah Dicopot Lagi?

Rabu 14-12-2022,16:44 WIB
Reporter : Tatang Rusmanta
Editor : Tatang Rusmanta

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Polisi yang sempat menyamar jadi wartawan selama 14 tahun diangkat jadi Kapolsek Kradenan sempat bikin heboh.

Sosok polisi yang m enyamar selama 14 jadi wartawan itu adalah Iptu Umbaran Wibowo. Belakangan dia dilantik menjadi Kapolsek Kradenan, Polres Blora, Jawa Tengah.

Sosok Iptu Umbaran ini sempat menjadi buah bibir di kalangan wartawan. Sebab, dia memang dikenal sebagai seorang wartawan nasional.

Ya, selama 14 tahun profesi Umbaran Wibowo yang diketahui adalah sebagai kontributor TVRI di salah satu daerah di Jawa Tengah.

Belakangan, Iptu Umbaran bikin heboh lantaran namanya termasuk dalam jajaran perwira yang mendapat rotasi jabatan di Polres Blora.

BACA JUGA:Bonus Atlet Kota Cirebon Ada di APBD Murni 2023, Ini Jaminan dari Walikota Azis

BACA JUGA:Warga Mundu Ingin Gabung Wilayah Kota Cirebon, Walikota Azis: Berita Membahagiakan

Itu diketahui usai upacara serah terima jabatan alias sertijab di halaman Mapolres Blora, Jawa Tengah.

Terjadi peristiwa yang menarik bagi sejumlah awak media dalam upacara sertijab tersebut. Yaitu, ketika jabatan Kapolsek Kradenan diumumkan ditempati oleh Iptu Umbaran Wibowo. 

Sebab, para wartawan yang ada dilokasi mengetahui sosok Umbaran sebelumnya merupakan wartawan nasional.

Namun demikian kabar terbaru dari Iptu Umbaran kembali menarik perhatian.

Saat ini dikabarkan bahwa Iptu Umbaran Wibowo setelah dilantik sebagai Kapolsek Kradenan, langsung dicopot kembali dari jabatan tersebut.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Destinasi Wisata di Bandung Lembang yang Paling Hits

BACA JUGA:Malam Tahun Baru di Kuningan Jawa Barat, Glamping Yuk

Tidak hanya itu, kabar pencopotannya itu konon berkaitan dengan profesi sebelumnya sebagai jurnalis di salah satu televisi nasional.

Kategori :