BEKASI, RADARCIREBON.COM – Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Provinsi Jawa Barat bakal dijadikan venue laga FIFA Match Day antara Timnas Indonesia lawan Burundi.
Penggunaan Stadion Patriot Candrabhaga sebagai lokasi pertandingan FIFA Match Day antara Timnas Indonesia lawan Burundi akan berlangsung pada 25 dan 28 Maret 2023 mendatang.
BACA JUGA:Pengangguran di Kabupaten Cirebon Menurun Menjadi 8,5 Persen Karena Hal ini
"Setelah kami melakukan pengecekan langsung dan diskusi, kami memilih Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi sebagai lokasi pertandingan FIFA Match Day melawan Burundi, " kata Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali, dilansir dari laman resmi PSSI, Selasa 14 Maret 2023.
"Secara fasilitas Stadion Patriot Candrabaga lebih siap. Selain itu fasilitas penunjang lainnya juga ada seperti lahan parkir, akses, dan lain-lain.”
“Semoga pertandingan melawan Burundi nanti berjalan lancar, aman dan timnas Indonesia mampu meraih kemenangan demi mendongkrak posisi di peringkat FIFA, " tambah Amali.
BACA JUGA:Semarakan Pameran GJAW 2023, Suzuki Tebar Berbagai Promo Menguntungkan
Diketahui, Burundi saat ini menempati peringkat 141 FIFA dan Indonesia masih berada di peringkat 151 FIFA.
Bila Indonesia sukses meraih dua kemenangan di ajang ini, peringkat FIFA akan naik di edisi bulan depan.
Tim asuhan Shin Tae Yong ini juga akan diperkuat pemain yang berlaga di luar negeri seperti Jordi Amat, Sandy Walsh, Elkan Baggott, Saddil Ramdani dan Pratama Arhan.
BACA JUGA:Nike dan Puma Tak Pakai Lagi Bahan Kulit Kangguru untuk Sepatu Bola
Burundi yang mayoritas pemainnya bermain di Liga Eropa akan tiba di Jakarta pada 22 Maret 2023 mendatang.
Pada edisi terakhir FIFA Match Day tahun lalu, Indonesia dua kali melawan Curacao dengan skor 3-2 dan 2-1.
Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memastikan Timnas Indonesia akan melawan Burundi pada laga FIFA Match Day bulan Maret 2023 ini.
Negara asal benua Afrika tersebut akan bermain sebanyak dua kali pada tanggal 25 dan 28 Maret.
BACA JUGA:Siswa Iuran Beli Sepatu untuk Temannya di Tasikmalaya, Ridwan Kamil Hadiahi Dana Pendidikan
"Setelah ditunggu hingga malam ini akhirnya PSSI memutuskan timnas Indonesia akan melawan Burundi dan mereka sudah siap datang ke Indonesia," kata Erick Thohir.
Erick menyatakan bahwa untuk pertandingan FIFA Match Day pada bulan Juni, dan November tahun ini akan dipersiapkan lebih matang lagi.
BACA JUGA:Kemenhub Buka Pendaftaran Mudik Gratis Tujuan 28 Kota Di Indonesia, Berikut Persyaratannya
“Kami sepakati buat agenda uji coba timnas Indonesia pada Juni dan November PSSI memulai negosiasi dengan kandidat negara calon lawan. Kedepan semua sudah dipersiapkan sejak jauh-jauh hari,” tambah Erick.
“PSSI mendorong agar penyusunan jadwal uji coba di FIFA Matchday sudah rapi hingga tahun depan,” tukasnya. (jun)