"Lalu, kami melakukan pengecekan terhadap no handphone Ai juga Fajarulloh, ternyata benar mereka berdua ada di Provinsi Aceh," terangnya.
BACA JUGA:Usai Lebaran Marak Hajatan, Harga Daging Sapi Ikut Bertahan
BACA JUGA:Brutal, Empat Rumah Warga Dibakar KKB, Suasana Sempat Mencekam
Pada hari Sabtu 29 April 2023 pukul 10.30 WIB, Ai kemudian menghubungi pihak keluarganya dan membenarkan bahwa dirinya berada di rumah pacarnya tersebut.
"Setelah ada kontak diantara Ai dan keluarga, akhirnya menyetujui dengan pernikahan mereka," ucap Kapolres.
Pernikahan tersebut, sambung Kapolres akan dilangsungkan di Desa Malausma, Kecamatan Malausma, Kabupaten Majalengka.
Sementara itu, Muhamad Rahmat selaku ayah dari Ai, mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek Malausma dan Kapolres Majalengka yang telah membantunya.
"Kami ucapkan banyak terimkasih kepada bapak polisi," ucapnya.*