Menurut Ketua Koordinator Teknis Wisata Waduk Darma Kuningan, Umar Hidayat, penghasilan terbesar merupakan dari tiket masuk.
BACA JUGA:Partai Golkar dan PKB Siap Jadi Jembatan Komunikasi Antar Parpol
BACA JUGA:El Nino Bawa Suhu Udara Tinggi dan Cuaca Lebih Kering, Begini Antisipasi Pemerintah
Dalam pengelolaan Waduk Darma, sementara ini PT Jaswita menugaskan secara personal kepada Umar Hidayat dan kawan-kawan.
"Jumlah pengunjung yang berlibur di Waduk Darma mencapai 27 ribu orang selama libur lebaran. Ini luar biasa dan sangat menjanjikan," kata Umar.
Umar melanjutkan, wisatawan yang berkunjung ke Waduk Darma bukan saja berasal dari Kuningan.
Melainkan banyak juga yang datang dari luar daerah seperti wilayah Cirebon, Indramayu, Majalengka, Ciamis, Tasik dan juga Jawa Tengah.
BACA JUGA:KPU Indramayu Bentuk Tim untuk Fasilitasi Pengajuan dan Verifikasi Bacaleg
BACA JUGA:Pemerintah Akan Segera Serahkan Draf RUU tentang Perampasan Aset ke DPR RI untuk Dibahas
“Harga tiket yang dikenakan cukup terjangkau masyarakat. Setiap pengunjung dikenakan tarif masuk Rp15 ribu," sebutnya.
Harga tiket itu untuk pengunjung dewasa, menurut Umar, harga tiket untuk anak-anak ada toleransi.
"Bisa disebut, tiket masuk Waduk Darma paling murah untuk masuk objek wisata di Kuningan,” ungkapnya.
Waduk Darma Kuningan sekarang, juga dilengkapi fasilitas yang memanjakan pengunjung.
BACA JUGA:Hasil Polling Cawabup Pengganti Lucky Hakim Versi Radar Indramayu: Ady Setiawan Posisi Teratas
BACA JUGA:Gempa Bumi Berkekuatan 3.4 Magnitudo Guncang Kota Bogor
Yakni ada perahu wisata, camping ground, dermaga apung maupun wahana permainan anak-anak.