Aksi penggerebekan tersebut, banyak mengundang reaksi netizen. Mayoritas menyesalkan anak kecil yang dibawa ke lokasi.
BACA JUGA:HAPPY ENDING, Begini Nasib Husein Ali Setelah Bertemu Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata
BACA JUGA:Pastikan Agenda DPRD Tak Terganggu ditengah Kesibukan Parpol Urus Bacaleg
"Detik-detik anak nangis melihat ibunya zina dengan oknum polisi di hotel. Sang suami yang ikut dalam penggerebekan pun sontak murka," tulis pemilik akun mengiringi unggahan.
Menurut para netizen, tidak selayaknya anak kecil harus menyaksikan kejadian memalukan tersebut.
"Kenapa waktu grebek bawa anak2...Disini kasian anaknya selalu jadi korban, melihat dan mendengar hal tidak sesuai usianya... pasti ada trauma, bingung, malu, ga pd dll.. tolong pak, buk kalau ada apa2..anaknya jangan dibawa," tulis akun @susan***.
Pendapat lain menyebutkan, yang menjadi korban paling fatal adalah anak mereka yang masih kecil.
BACA JUGA:Warga 2 RT Berangkat Umroh Gratis, Biaya Ditanggung Sultan Bojong Koneng Bekasi
Imbas dari kejadian tersebut, menurutnya akan melekat hingga dewasa kelak.
"Yg jd korban dan akan merasakan sakitnya seumur hidup adalah anaknya... bapak ibunya setelah bercerai bisa lsg menikah lg atau bahkan bisa lebih cepat lg.. tapi anak kecil itu, pengalaman buruk dalam hidupnya ini akan terbawa sampai dewasa nanti...," tulis akun @sutarno***