SUMEDANG, RADARCIREBON.COM -- Tol Cisumdawu kabarnya akan dibuka secara resmi mulai hari ini, Kamis 22 Juni 2023.
Pada Rabu, 21 Juni 2023 telah dilaksanakan rapat koordinasi di Pemkab Sumedang. Rapat ini membahas persiapan peresmian.
Namun demikian, pantauan sampai kemarin, masih dilakukan penutupan di Junction Dawuan, Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka yang merupakan akses masuk menuju ke Seksi 6.
Sejauh ini, pembangunan Tol Cisumdawu memang sudah hampir 100 persen. Sudah tersambung secara keseluruhan dari Cimalaka di Bandung sampai dengan Kertajati Majalengka.
Seperti diketahui, Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan atau Cisumdawu rencananya akan beroperasi pada Juni 2023.
Dalam rapat koordinasi yang digelar di Gedung Negara, Kabupaten Sumedang, Rabu kemarin, 21 Juni 2021, diketahui bahwa, masih ada proses pembangunan yang belum selesai 100 persen.
Bupati Sumedang, Donny Ahmad Munir mengungkapkan, secara teknis proses kontruksi Tol Cisumdawu sudah selesai dan bisa difungsikan.
BACA JUGA:Panji Gumilang Sebut Indonesia Tanah Suci, Rasulullah Menyebut 4 Negeri, Apakah Termasuk?
Namun masih ada pekerjaan di Simpang Susun Paseh. Pekerjaan di lokasi ini belum selesai.
Demi mempercepat penyelesaian Tol Cisumdawu, Donny juga memita Humas CKJT (pengelola Tol Cisumdawu) berperan aktif memberikan informasi.
Menurut dia, setiap hasil rapat mengenai jalan tol harus ditindaklanjuti agar ada progress yang lebih baik.
Lebih lanjut, Donny menjelaskan, untuk mendukung Tol Cisumdawu, Pemkab Sumedang terus berupaya semaksimal mungkin.
Antara lain dengan memperbaiki ruas jalan Legok-Conggeang.
Bupati Sumedang juga menyoroti penanganan khusus bagi masyarakat terdampak pembangunan Tol. Dia menegaskan, masyarakat harus diberikan solusi permanen.