Makanan Khas Imlek Diserbu Konsumen

Senin 20-01-2014,12:35 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

CIREBON - Toserba Yogya Grand Cirebon menghadirkan exhibition khusus Imlek di area Supermarket lantai 2. Mulai dari pernak-pernik hingga makanan khas Imlek. Mengusung tema \"The Year of Horse\", seluruh kebutuhan Imlek tersaji secara lengkap untuk mengakomodir kebutuhan customer. General Merchandise Store Yogya Grand, Ina Yulianty menjelaskan, persiapan menyambut Chinese New Year ini sudah mulai terasa sejak tanggal 2 Januari lalu. Terutama, untuk produk makanan khas Imlek. Mulai dari kue keranjang, aneka manisan buah-buahan, coklat koin, dan aneka macam permen. Tak ketinggalan, kue pia rasa coklat, kacang, dan vegetarian ikut tersedia. \"Kue-kue lainnya seperti kue wafer roll, mini almond cakes, almond cakes, pinapple short cakes, almond pastries, manisan pulm, kwaci, dan manisan buah zaitun juga kami tawarkan. Memberikan variasi dan pilihan lebih banyak kepada customer,\" katanya kepada Radar, Minggu (19/1). Aneka makanan khas Imlek yang di-display khusus di area Supermarket mampu menarik banyak perhatian konsumen. Apalagi, dengan banyaknya pilihan kue yang tersedia. \"Makanan khas Imlek ya biasanya hanya ada pada momentum Imlek saja dan kebanyakan impor dari luar. Makanya, begitu kami tawarkan kepada customer, responsnya sangat bagus, apalagi sudah mendekati Imlek,\" ujarnya. Di samping makanan, pernak-pernik Imlek pun ikut ramai diserbu customer. Mulai dari lampion, kartu ucapan, amplop angpao, gantungan mobil, celengan, dan sebagainya. Harganya relatif terjangkau dengan penawaran spesial untuk member karena ada potongan harga khusus. \"Sejumlah aksesori untuk perayaan Imlek juga kami hadirkan. Karena pada dasarnya, kami sediakan semua kebutuhan Imlek customer dengan lengkap dan harga terjangkau,\" ujarnya. Bukan sekadar promo, Toserba Yogya Grand juga menghadirkan sejumlah event untuk merayakan Imlek. Mulai dari atraksi barongsai tanggal 1 Februari 2014 di Area Parkir. Foto bareng barongsai tanggal 26 Januari dan 1 Februari 2014, serta Lomba Busana Cici dan Koko tanggal 2 Februari 2014. \"Secara tematik, Toserba Yogya Grand Cirebon selalu mengikuti momen-momen sedang berlangsung. Pasca perayaan Imlek berlangsung, promo Valentine siap disajikan kepada para customer,\" jelasnya. (nda)

Tags :
Kategori :

Terkait