Lembaga tersebut, senantiasa bersinergi untuk memperluas akses keuangan masyarakat demi peningkatan kesejahteraan.
"Salah satu programnya adalah pemberdayaan masyarakat melalui pengembangan Desa Wisata Digital Kaduela di Kabupaten Kuningan," bebernya.
Selain berfokus pada perluasan akses keuangan, juga berusaha melakukan perluasan pemanfaatan digitalisasi.
Mengingat layanan jasa keuangan sangat erat kaitannya dengan digitalisasi.
BACA JUGA:Indra Sjafri Siapkan Pemain Timnas Indonesia untuk Asian Games 2023 dari 4 Generasi
Menurut Nana Rosdiana, OJK memiliki tanggung jawab agar masyarakat Ciayumajakuning khususnya masyarakat Desa Kaduela meraih predikat masyarakat yang cerdas keuangan dan bijak dalam memanfaatkan produk keuangan.
"Melalui acara launching ini, kami berharap agar masyarakat Desa Kaduela dapat lebih sejahtera, dapat mengelola keuangan secara mandiri, dan mencapai tingkat kesejahteraan melalui jasa keuangan dan digitalisasi," ujarnya.