Tua di Jalan, Derita Warga Cirebon Terbang dari Bandara Soetta, Ganti 4 Kereta

Rabu 23-08-2023,06:23 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

Penyusunan jadwal dan rute tersebut diajukan PT Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati saat pelaksanaan Konferensi Slot Time Direktorat Angkutan Udara yang dilaksanakan di Kota Batam.

Selain pengajuan rute, juga sudah dibahas dengan pihak maskapai seperti Lion Air Group, Citilink dan AirAsia beserta Airnav, Angkasa Pura II dan pihak terkait lainnya. 

Mengutip publikasi PT BIJB, 10 rute domestik yang diajukan asah Denpasar, Pontianak, Palembang, Kualanamu, Padang, Batam, Balikpapan, Banjarmasin, Makassar, Lombok.

Sedangkan untuk rute internasional yang diajukan adalah Kuala Lumpur - Kertajati seperti yang saat ini sudah berjalan dan dilayani Maskapai AirAsia.

BACA JUGA:UPDATE TERBARU! Inilah Rute Penerbangan Bandara Kertajati yang Dibuka Pada 29 Oktober 2023 Mendatang

Sementara itu, pengoperasian penuh Bandara Kertajati juga direspons Garuda Indonesia yang telah membuat Sales Outlet di Kota Cirebon.

Reservation and Ticketing Staff Garuda Indonesia Sales Outlet Cirebon, Zila menuturkan, kehadiran Garuda Indonesia Sales Outlet Cirebon memberikan pelayanan mudah bagi masyarakat yang hendak memsan tiket penerbangan.

Saat ini  Garuda Indonesia Sales Outlet Cirebon beroperasional setiap Senin - Sabtu pukul 09.00 WIB hingga 17.00 WIB.

2

"Hadirnya Garuda Indonesia Sales Outlet Cirebon ini menyambut penerbangan dengan rute baru dari Kertajati," tuturnya.

BACA JUGA:Program Tapal Desa Leuit Juara, Komitmen Pemprov Jabar Majukan Ketahanan Pangan Digital

Jadwal penerbangan saat ini tersedia satu kali penerbangan setiap minggunya yakni setiap hari Minggu pukul 11.40 WIB.

"Penerbangan ini mulai efektif dibuka pada 6 Agustus dengan kapasitas kurang lebih 150 seat," ungkapnya.

Selain penerbangan umroh, penerbangan reguler masih belum tersedia untuk Garuda Indonesia di Bandara Kertajati.

Namun direncanakan penerbangan reguler menuju beberapa kota seperti Denpasar, Balikpapan, Manado, Ternate akan mulai dihadirkan di tahun ini.

BACA JUGA:Bacakan Pledoi, Sambil Menahan Tangis Mario Dandy Sampaikan Kata-kata Ini

Tentunya Bandara Kertajati yang akan kembali beroperasi menjadi kabar baik bagi warga Cirebon Raya dan sekitarnya, sebab tidak perlu lagi menghabiskan waktu berjam-jam menuju Bandara Soetta. 

Kategori :