Pemainan Persib Berubah 180 Derajat, Ini Beda Luis Milla dan Bojan Hodak

Senin 28-08-2023,14:00 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

Dalam pertandingan tersebut, 2 gol Persib Bandung tercipta atas nama Frets Butuan pada menit 15 dan Marc Klok di menit 63.

BACA JUGA:Taklukan Lautan Pasir Bromo, Yamaha STSJ Beri Kiat Hadapi Jalur Berpasir

BACA JUGA:Simulasi Pinjaman 200 Juta KUR Mandiri 2023, Cicilan Ringan Rp 100 Ribuan per Hari

Sedangkan gol balasan RANS Nusantara FC, dilesakkan oleh Tavinho pada menit 68.

Kemenangan yang diraih lewat serangan cepat itu, disambut gembira gelandang Persib, Mark Klok.

Pemain Timnas Indonesia ini mencetak satu gol dan memberikan satu assist bagi Frets Butuan. 

Dirinya sangat bersyukur, kemenangan di kandang akhirnya diperoleh. Perlu menunggu hingga lima laga kandang.

BACA JUGA:Wakil Bupati Cirebon Buka Riksa Budaya Jawa Barat

BACA JUGA:Rp100 Juta Langsung Masuk Rekening, Cara Bayar Bisa Pilih Sendiri

“Selamat malam, saya pasti senang dengan tiga poin di kandang kita, sudah lama tidak menang di sini. Saya pikir ini adalah waktu mungkin Bobotoh juga kembali ke sini, karena pasti kita butuh mereka di sini,” tutur Klok dalam jumpa pers.

Hasil ini membuat Persib melaju di tren positif usai menang dua kali beruntun. Tiga angka tentunya jadi pendongkrak motivasi pemain dan menjadi bekal untuk laga berikutnya melawan Persija.

“Saya senang dengan kemenangan, tiga poin lagi, ikuti tren (positif) begitu, dan on the way ke Persija, big match, dan semoga kita bisa mendapat tiga poin lagi,” tukas pemain bernomor punggung 23 tersebut.

Dengan torehan kemenangan itu, Persib perlahan mulai masuk papan tengah di tabel klasemen.

BACA JUGA:Modena Cooking Demo Semarakkan HUT RI dan Anniversary SIP Electronic

Untuk saat ini, Persib telah mengumpulkan 14 poin dari sepuluh kali main dan berada di posisi 10 klasemen sementara.

Kategori :