Detik-detik Foto Anies Baswedan Dipotong Pakai Cutter di Kota Cirebon, Gara-gara Bukan AHY

Jumat 01-09-2023,14:30 WIB
Reporter : Azis Muhtarom
Editor : Tatang Rusmanta

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Foto Anies Baswedan diopotong pakai cutter oleh Kader Partai Demokrat di Kota Cirebon.

Foto wajah Anies Baswedan itu sebelumnya bersanding dengan AHY. Karena kecewa, bagian wajah Anies akhirnya dipotong. 

Ya, kader partai Demokrat di daerah ramai-ramai menurunkan atribut Anies Baswedan. 

Buntut kekecewaan karena Anies Baswedan dipasangkan dengan Muhaimin Iskandar bukan dengan Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY sebagai Capres-Cawapres.

Partai Demokrat merasa kecewa terhadap Partai NasDem karena keputusan sepihak menduetkan Anies Baswedan dan Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin untuk Pilpres 2024. 

Gerakan penurunan atau pencopotan atribut Anies Baswedan juga dilakukan oleh kader Partai Demokrat di Kota Cirebon. 

Jumat (1/9/2023), sejumlah kader Demokrat terjun langsung melucuti atribut Anies Baswedan, yang sebelumnya melekat beriringan bersama Ketum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

BACA JUGA:Partai Demokrat Kota Cirebon Take Down Gambar Anies Baswedan, Disobek Pakai Cutter

BACA JUGA:Herman Khaeron Kesal, Ungkit Koalisi dan Kesabaran Tingkat Dewa, Saya Kehilangan Respect

Bahkan, ketua DPC Partai Demokrat Kota Cirebon Dian Novitasari terjun langsung melakukan gerakan penurunan atribut Anies Baswedan ini. 

Diikuti seluruh jajaran Pengurus Anak Cabang (PAC) di masing-masing Kecamata. Bahkan sampai tingkat ranting di tiap Kelurahan.

Pergerakan ini sebagai ungkapan rasa kekecewaan kader Demokrat, terhadap keputusan sepihak yang menduetkan Anies-Cak Imin.

Ketua DPC Partai Demokrat Kota Cirebon Dian Novitasari mengatakan, pihaknya sudah melakukan pergerakan atas kekecewaan Kader Demokrat terhadap keputusan sepihak paketan Pilpres tersebut.

“Tadi malam saya sebagai ketua DPC sudah menginstruksikan kepada seluruh kader PAC, ranting, bacaleg untuk menurunkan semua baliho gambar Anies di seluruh Kota Cirebon,” ujar Dian.

Pergerakan tersebut, kata Dian, merupakan instruksi langsung dari DPP Partai Demokrat. 

Kategori :