Bersama Relawan, Husin Turun Langsung Bersihkan Sampah

Senin 30-10-2023,11:00 WIB
Reporter : Andri Wiguna
Editor : Leni Indarti Hasyim

RADARCIREBON.COM - Relawan dan Tim H Husin SE, anggota DPRD Provinsi Jawa Barat mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terlibat langsung dalam setiap gerakan untuk membantu menyelesaikan persoalan yang ada di tengah masyarakat.

Salah satunya terkait penanganan sampah yang ada di Kabupaten Cirebon. Kemarin, ia dan tim relawannya turun langsung di beberapa titik di Kabupaten Cirebon.

Menurut Husin, persoalan sampah merupakan tanggung jawab bersama. Oleh karenanya, ia meminta semua relawannya untuk bergerak dan turun untuk membantu masyatakat.

“Hari ini (Minggu), tim relawan Husin langsung turun kelokasi, langsung kerja bersama masyarakat membersihkan sampah yang ada di aliran sungai dan irigasi, ini kita lakukan secara swadaya dan dengan kesadaran bersama,” ujar H Husin SE.

BACA JUGA:Rektor UGJ Umumkan Formasi Kabinet

BACA JUGA:Besar di Pesantren. Yuningsih: Santri Bawa Perubahan Baik untuk Bangsa

Diterangkannya, saat ini timnya terus turun diberbagai lokasi untuk membantu persoalan yang ada di masyarakat. Tidak hanya terkait persoalan sampah, tapi persoalan lainnya juga harus dibantu dan diselesaikan.

“Tim kita terus turun dan bersama masyarakat. Kita tangani persoalan yang bisa diselesaikan,” imbuhnya. (dri)

BACA JUGA:Jadwal Penerbangan Bandara Kertajati Hari Ini, Malaysia Airline Resmi Buka Rute

BACA JUGA:Bandara Kertajati Resmi Gantikan Bandara Husein Sastranegara, Operasikan 7 Penerbangan

 

Kategori :