CIREBON, RADARCIREBON.COM - Pertumbuhan pasar smartphone semakin pesat dengan banyaknya permintaan kebutuhan oleh berbagai pengguna. Bagi beberapa orang, memiliki smartphone yang mumpuni adalah kebutuhan yang harus dipenuhi.
Namun biasanya hal ini terkendala karena harganya yang terbilang cukup bervariasi, sehingga kebanyakan orang merasa bingung ingin membeli produk smartphone seperti apa.
Untuk kamu yang ingin beli atau upgrade ponsel pintar dengan spesifikasi handal namun harganya terjangkau, maka Samsung adalah salah satu opsinya.
Samsung, sebagai salah satu produsen smartphone terkemuka, merespons kebutuhan tersebut.
BACA JUGA:5 Rekomendasi HP Samsung harga di bawah 2 jutaan terbaik Desember 2023
BACA JUGA:Inilah Taman Bunga Saung Gunung Bee Park Majalengka, Destinasi Wisata Cocok Untuk Dikunjungi Bersama Keluarga
Produk Samsung ini menyajikan berbagai pilihan smartphone menarik dengan harga di bawah 3 juta rupiah.
Berikut ini adalah 6 rekomendasi hp Samsung terbaik dengan harga dibawah 3 juta rupiah, diantaranya:
1. Samsung Galaxy A14 5G
Samsung Galaxy A14 5G merupakan varian yang optimal dari produk Samsung yang telah dilengkapi dengan jaringan 5G.
Untuk harga Samsung Galaxy A14 5G ini berkisar Rp 2,9 jutaan.
BACA JUGA:PDI Perjuangan Cabut Laporan Terhadap Rocky Gerung: Ternyata Yang Diomongin Dia Benar Juga
Dari segi performa, ponsel ini mengandalkan chipset Dimensity 700 5G, yang dipadukan dengan memori internal sebesar 128GB, serta RAM sebesar 6GB sebagai peningkatan kinerjanya.
Dengan ketebalan 9,1mm dan bobot 202 gram, ponsel ini memiliki layar 6,6 inci dengan refresh rate 90 Hertz, memberikan pengalaman visual yang menarik.
Slot kartu yang terdapat pada ponsel ini bersifat Dedicated, memungkinkan pengguna untuk menggunakan dua kartu SIM Card dan satu microSD secara simultan.
Meskipun dukungan Fast Charging-nya hanya mencapai 15 watt, ponsel ini menawarkan keunggulan lain dengan adanya fitur RAM Plus 6GB.
BACA JUGA:Mabes Polri Mutasi Personel Besar-besaran, Termasuk Jabatan Kapolda
Berikut spesifikasi lengkapnya:
Layar: PLS LCD, 90Hz 6.6 inches, 1080 x 2408 pixels
Chipset: Mediatek Dimensity 700 (7 nm)
GPU: Mali-G57 MC2
Memori: 128GB 6GB RAM
Kamera Belakang: 50 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 13 MP
Sistem Android : Android 13
Baterai: 5000 mAh
2. Samsung Galaxy M23 5G
Samsung Galaxy M23 5G dapat menjadi salah satu pilihan terunggul ketika kamu membutuhkan ponsel baru dengan harga di bawah Rp. 3 juta.
BACA JUGA:Kasus Covid-19 Kembali Naik, Jangan Lupa Pakai Masker Lagi dan Rajin OIahraga
Untuk harga hp Samsung Galaxy M23 5G ini adalah Rp 2,6 jutaan.
Ponsel Samsung ini menawarkan desain minimalis yang disertai dengan pilihan warna unik, dan panel layar yang menakjubkan dengan refresh rate tinggi sebesar 120 Hz.
Dari sejumlah ponsel dengan harga di kisaran 2 jutaan rupiah, Samsung Galaxy M23 5G memiliki kemampuan merekam video 4K, menjadikannya pilihan yang cocok bagi kamu yang memposting video di media sosial.
BACA JUGA:Diduga Jadi Korban Kecelakaan Jet Tempur F-15, Pangeran Arab Saudi Meninggal Dunia
Berikut adalah spesifikasi lengkapnya:
Tanggal Rilis: April 2022
Ukuran Layar: TFT 6,6 inci, resolusi 1080 x 2408 piksel
Kapasitas Memori: 64/128 GB
RAM : 4/6 GB
Sistem Operasi: Android 12
Chipset: Snapdragon 750G 5G (8nm)
Kamera Selfie: 8 MP
Kamera Belakang: 50 MP + 8 MP + 2 MP
Port USB: USB Tipe C
Kapasitas Baterai: Li-Po 5000 mAh, Fast Charging 25W
3. Samsung Galaxy A22
Samsung memiliki seri Galaxy A22 yang menawarkan harga terjangkau namun tetap dilengkapi dengan fitur-fitur yang berkualitas.
Hp ini memiliki harga dibawah 3 juta, yaitu sekitar Rp 2,5 jutaan.
Ponsel ini menonjolkan layar sebesar 6,5 inci dengan resolusi full HD+ dan refresh rate 90 Hertz sebagai salah satu keunggulannya.
BACA JUGA:Diduga Jadi Korban Kecelakaan Jet Tempur F-15, Pangeran Arab Saudi Meninggal Dunia
Bagi kamu yang gemar menonton video dan bermain game, fitur ini tentu akan menjadi nilai tambah yang menggembirakan.
Selain itu, Galaxy A22 telah menggunakan sistem operasi Android 11 terbaru, memberikan responsifitas dan kenyamanan lebih saat digunakan untuk berbagai aktivitas.
Dari segi performa, ponsel ini dilengkapi dengan RAM sebesar 6GB, sangat cocok untuk pengguna yang sering melakukan gaming dan multitasking.
Dengan harga yang hanya sekitar 2 jutaan, pengguna juga dapat menikmati penyimpanan internal sebesar 128 GB yang masih dapat diperluas menggunakan kartu memori eksternal.
BACA JUGA:Kasus Covid-19 Kembali Naik, Jangan Lupa Pakai Masker Lagi dan Rajin OIahraga
Berikut ini adalah spesifikasi lengkapnya:
Layar: Super AMOLED (90 Hz), 6.4 inches, 720 x 1600 pixels
Chipset: Mediatek Helio G80 (12 nm)
GPU: Mali-G52 MC2
Memori Internal: 128GB 6GB RAM
Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 13 MP
OS & Baterai: Android 11, 5000 mAh
4. Samsung Galaxy A6 Plus
Bagi kamu yang mencari ponsel dengan kualitas audio dan kamera yang baik, Galaxy A6 Plus dapat menjadi pilihan yang dapat dipertimbangkan.
Untuk harganya berada dikisaran Rp 2,2 jutaan.
Karena perangkat ini dilengkapi dengan Dolby Atmos untuk pengalaman audio yang memukau.
Ponsel ini juga menawarkan berbagai fitur menarik, termasuk pengenalan wajah, pemindai sidik jari, Samsung Pass, dan Bixby Vision.
BACA JUGA:Wakil Bupati Cirebon Lakukan Safari Pembangunan 2023: Mari Kita Sama-sama Menjaga dan Merawatnya
Dalam hal kemampuan fotografi, Galaxy A6 Plus mampu menghasilkan efek foto yang detail, baik dari kamera depan maupun kamera belakang.
Berikut adalah spesifikasi lengkapnya:
Layar: Super AMOLED 6.0 inches, 1080 x 2220 pixels
Chipset: Qualcomm Snapdragon 450
GPU: Adreno 506
Memori Internal: 64 GB, 4 GB RAM or 32 GB, 3/4 GB RAM
Kamera Belakang: Dual: 16 MP + 5 MP
Kamera Depan: 24 MP
OS & Baterai: Android 8.0 (Oreo), 3500 mAh
5. Samsung Galaxy A13
Di pasaran, terdapat beragam ponsel Samsung dengan harga sekitar 2 jutaan, salah satunya adalah Samsung Galaxy A13.
Untuk harganya dikisaran Rp 2,1 jutaan.
Meskipun menggunakan panel PLS LCD, ponsel ini menghasilkan resolusi Full HD Plus pada layar seluas 6,6 inci.
Kualitas kamera pada ponsel ini juga cukup baik untuk kelas harganya, dengan empat lensa di bagian belakang, termasuk lensa utama 50MP, ultra wide 5MP, macro 2MP, dan depth 2MP.
BACA JUGA:Gunung Merapi Luncurkan Awan Panas Guguran Sebanyak 7 Kali, BPPTKG: Masyarakat Diimbau Jauhi Zona Berbahaya
Samsung Galaxy A13 ditenagai oleh chipset Exynos 850, dengan opsi RAM 4GB atau 6GB.
Kombinasi RAM yang cukup besar dan penyimpanan internal sebesar 128GB membuatnya menjadi pilihan yang handal.
Selain itu, ponsel ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas besar, yaitu 5000mAh, yang memungkinkan pengguna untuk beraktivitas di luar ruangan tanpa perlu khawatir kehabisan daya.
Berikut ini adalah spesifikasi lengkapnya:
Layar: PLS LCD 6.6 inches, 1080 x 2408 pixels
Chipset: Exynos 850 (8nm)
GPU: 128GB 4/6GB RAM
Memori: Mali-G52
Kamera Belakang: 50 MP + 5 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 8 MP
Baterai: Android 12, 5000 mAh
6. Samsung Galaxy M21
Rekomendasi terakhir yaitu ada hp Samsung Galaxy M21.
Untuk harganya hanya dikisaran Rp 2 jutaan saja.
Menilik spesifikasinya, keunggulan utama perangkat ini terletak pada baterai besar berkapasitas 6000 mAh yang mendukung teknologi Fast Charging 15 Watt.
Samsung membekali Galaxy M21 dengan layar Super AMOLED seluas 6,4 inci dan resolusi Full HD Plus.
Dari sisi performa, ponsel ini ditenagai oleh chipset yang mirip dengan Galaxy M31, yaitu Exynos 9611, serta didukung oleh RAM 4GB dan memori internal 64GB untuk kenyamanan pengguna.
BACA JUGA:Gunung Merapi Luncurkan Awan Panas Guguran Sebanyak 7 Kali, BPPTKG: Masyarakat Diimbau Jauhi Zona Berbahaya
Untuk kebutuhan berfoto, Samsung menyematkan Triple camera 48 MP dengan lensa ultra-wide 8 MP dan depth sensor 5 MP.
Kamera tersebut diklaim mampu merekam video dengan resolusi 4K, dan didukung oleh fitur Super Steady.
Berikut adalah spesifikasi lengkapnya:
Layar: Super AMOLED 6.4 inches, 1080 x 2340
Chipset: Exynos 9611 (10nm)
GPU: Mali-G72 MP3
Memori Internal: 64GB, 4GB RAM
Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 5 MP
Kamera Depan: 20 MP
OS & Baterai: Android 10, 6000 mAh
Setiap ponsel di bawah 3 juta rupiah tersebut menawarkan kombinasi yang seimbang antara Tampilan, Fitur, dan Performa.
Dengan berbagai pilihan hp yang tersedia, Samsung memberikan solusi tepat bagi kamu yang mencari ponsel dengan harga terjangkau dan kualitas yang mumpuni.
Sekian informasi mengenai 6 rekomendasi Hp Samsung dengan harga dibawah 3 juta rupiah.
Semoga informasi ini bermanfaat.(Rayhan Syafaturrafi Agil)
BACA JUGA:Wujudkan Digitalisasi Layanan Publik, Kecamatan Pekalipan Launching Aplikasi PEDATI dan DigiPKK