Setelah menetapkan destinasi, langkah selanjutnya adalah membuat rencana anggaran yang terperinci.
Buatlah rincian setiap kebutuhan, mulai dari biaya akomodasi, transportasi, makanan, tempat wisata, hingga belanja oleh-oleh.
BACA JUGA:Cak Imin dan Gibran Saling Serang Pertanyaan, Kedua Jawabannya Bikin Ketawa
Salah satu format rencana anggaran yang mudah adalah membagi pengeluaran berdasarkan tanggal pergi.
Dari setiap harinya, tuliskan aktivitas yang akan dilakukan dan selalu catat pengeluaran berdasarkan kategori.
Setelah membuat ini menjadi suatu tabel, isi masing-masing kategori dengan estimasi biaya yang akan dikeluarkan.
Dengan pendekatan ini, seseorang bisa lebih mudah melacak pengeluaran harian saat liburan nanti.
BACA JUGA:Tolak IKN, Cak Imin Malah Ingin Bangun 40 Kota Selevel Jakarta, Begini Kata Gibran
Kisaran total harian dan total keseluruhan perjalanan juga akan terlihat melalui metode ini.
3. Menabung
Selanjutnya, seseorang juga bisa membuka tabungan atau rekening khusus untuk keperluan berlibur.
Disiplin dalam menyisihkan dana khusus ini dapat membantu seseorang memantau pengeluaran liburan dengan baik.
Idealnya, mulailah menabung setelah menetapkan destinasi dan merinci anggaran. Semakin awal seseorang mulai menabung, semakin besar uang yang dapat dia kumpulkan.
Agar konsisten dalam menabung, cobalah mengatur transfer otomatis dari rekening gaji ke rekening berlibur setiap bulan.
Selain itu, cobalah gunakan aplikasi atau spreadsheet untuk melacak kemajuan tabungan.