Tugu Udang Kenalpot Brong Akan Dibuat di Kabupaten Cirebon, di Mana Saja Lokasinya?

Kamis 01-02-2024,12:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Tatang Rusmanta

Kenalpot Brong Akan Dibuat Tugu Udang di Kabupaten Cirebon, di Mana Saja Lokasinya?

RADARCIREBON.COM - Kenalpot brong akan dibuat tugu udang di Cirebon. Hal itu diungkapkan oleh Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni.

Kombes Sumarni mengungkapkan, pihaknya akan membangun monumen menggunakan knalpot brong. Monumen itu berbentuk tugu udang dan akan ditempatkan di lokasi yang strategis.

"Knalpot brong, knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi, nantinya juga akan kita buat tugu udang di kawasan yang bisa dilihat oleh warga masyarakat," jelas Kombes Sumarni di Mapolresta Cirebon, Kamis 1 Februari 2024.

Pembuatan tugu udang menggunakan knalpot brong ini untuk mengingatkan masyarakat bahwa jenis knalpot tersebut dilarang untuk digunakan.

BACA JUGA:Curanmor di Indramayu: 5 Pelaku Diringkus Polisi, 5 Barang Bukti Sepeda Motor

BACA JUGA:Tidak Memiliki Pekerjaan Lain, Pasutri asal Desa Beberan Pilih Jual Obat Keras

"Agar warga masyarakat ingat, tidak boleh menggunakan knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi karena sangat mengganggu kenyamanan warga masyarakat. Bunyinya sangat tidak nyaman didengar telinga manusia yang normal," tutur Kapolresta.

Lebih lanjut, Kapolresta Cirebon menjelaskan, tahapan pembangunan tugu udang sudah mulai dilaksanakan. Saat ini sedang perakitan.

Dibutuhkan sekitar 800 knalpot brong untuk membuat dua tugu udang ukuran 4 meter dan 2 meter.

"Dari 2 tugu itu memerlukan kurang lebih 800 buah (knalpot). Saat ini sedang dirakit oleh ahlinya," jelas Kombes Sumarni.

BACA JUGA:Guru PPPK Rudapaksa Murid di Majalengka, Disdik Bentuk TPPPK, Akan Ditindak Tegas

BACA JUGA:Dorong Peningkatan Omset Penjualan UMKM, BRI Bagikan Hadiah Undian Promo di Pasar Tanah Abang

Lantas di mana tugu udang dari knalpot brong tersebut akan ditempatkan?

Menurut Kapolresta, pihaknya akan menentukan tempat yang strategis yang dapat diakses dan dilihat oleh masyarakat secara luas. Salah satunya di dekat Mapolresta Cirebon.

Kategori :