Rangking FIFA Indonesia Bakal Salip Malaysia, Begini Syaratnya

Selasa 20-02-2024,19:00 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

Laga tersebut, merupakan lanjutan babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Grup F.

BACA JUGA:Fungsi Diafragma dan Cara Kerjanya dalam Proses Pernapasan

BACA JUGA:Inovasi Mode Ramah Lingkungan: Epson Gandeng ASEAN Fashion Designers Showcase untuk Koleksi Teknologi TinggiT

Pada jadwal tersebut, Timnas Indonesia bakal pemain naturalisasi baru dan punggawa yang berlaga di Piala Asia 2023.

Kehadiran mereka, bakal membuka peluang Timnas Indonesia untuk menang atas Vietnam dalam laga kandang dan tandang tersebut.

Jika menang kandang dan tandang atas Vietnam, maka Timnas Indonesia bakal mendapatkan tambahan 30,74 poin di rangking FIFA.

Tambahan poin tersebut, membuat perolehan poin Timnas Indonesia menjadi 1003,4 poin.

BACA JUGA:Tanamkan Perilaku Hidup Sehat, Bupati Cirebon Apresiasi Program UKS di SMPN 1 Sumber

BACA JUGA:Gelora Sinyalir Ada Penggembosan Suara Secara Massif, Minta KPU Hentikan Sementara Penghitungan di Tingkat PPK

Raihan poin tersebut, masih terpaut 7 angka dari Malaysia, namun Malaysia bisa kehilangan banyak poin saat bersua Oman.

Pada hari yang bersamaan, Oman dan Malaysia bakal saling bertemu di laga yang serupa.

Setelah Oman menjadi tuan rumah pada 21 Maret 2024, berselang 5 hari kemudian, giliran Malaysia yang menjamu Oman.

Oman yang mencoba berbenah setelah gagal di Piala Asia 2023 lalu, berpotensi menang kandang dan tandang atas Harimau Malaya.

BACA JUGA:Dealer Mobil Indonesia Optimis terhadap Masa Depan VinFast di Pasar Kompetitif Kendaraan Listrik

Jika Oman dua kali menang, maka Malaysia bakal kehilangan 15,37 poin di ranking FIFA mereka.

Kondisi itu pun membuat perolehan angka Malaysia menjadi 1094,21 angka alias tersalib dari Timnas Indonesia dengan asumsi dua kali menang atas Vietnam.

Kategori :