Dear Penyelanggara Liga 1, Ini Usulan Bojan Hodak untuk Pemain Timnas Indonesia U23

Kamis 22-02-2024,19:00 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

Pelatih yang identik dengan kepala pelontos itu, lantas menawarkan solusi bagi penyelenggara Liga 1.

Solusi yang ditawarkannya adalah regulasi penggunaan pemain U23 di Liga 1, untuk sementara dihapuskan.

Hal tersebut untuk mempermudah pelaksanaan training camp (TC) dan Piala Asia U23.

"Kami siap melepas pemain terbaik kami ke Timnas U23, tapi aturan klub harus memainkan pemain U23 di Liga 1 harus diubah," ucap Bojan Hodak.

BACA JUGA:Ini 5 Olahraga yang Aman untuk Pengidap Radang Sendi

Dengan perubahan kebijakan tersebut, menurut Bojan, para pelatih klub bisa menyusun strategi tanpa terbentur dengan regulasi.

"Mungkin dengan begitu mereka bisa memperbolehkan kami untuk tidak mengikuti aturan tersebut," ungkap Bojan kepada awak media di Stadion Sidolik, Bandung.

Namun demikian, usulan yang diberikan Bojan itu, harus dibarengi dengan kesiapan dari seluruh pelatih lain di Liga 1.

Disebutkan Bojan, pelatih lain harus bersedia soal pemanggilan pemain muda mereka ke Timnas Indonesia U23.

BACA JUGA:Kinerja Penyelenggara Pemilu, TNI/Polri Diapresiasi DPRD

Keputusan tersebut, sambung Bojan, demi Timnas Indonesia agar bisa tampil maksimal di putaran final Piala Asia U23.

Bojan Hodak sendiri berharap, kebijakan tersebut tidak mengganggu keseimbangan klub dalam mengarungi sisa kompetisi.

Jadwal Piala Asia U23, akan bergulir pada Bulan April 2024. Indonesia tergabung di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia dan Yordania.

Indonesia akan lebih dulu menantang Qatar U23 dalam matchday pertama Grup A di Jassim Bin Hamad Stadium, Al Rayyan, pada 15 April 2023.

BACA JUGA:Satu Paket Tiket Pilkada ditangan PDI Perjuangan

Tiga hari berselang, tim berjulukan Garuda Muda itu bakal menghadapi Australia U23 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, dalam partai kedua Grup A.

Kategori :