"Kata Gaga dia (Cantika) keselek, Gaga waktu itu langsung telepon dan ngabarin," tutur Komeng.
Saat itu juga Cantika langsung dilarikan ke rumah sakit. Namun Tuhan berkehendak lain. Anak permpuan Komeng pun mengembuskan napas terakhirnya.
Cantika tidak tertolong, dia meninggal dunia di pangkuan Gaga. "Saat tersedak, jalur napasnya tertutup. Mau dikasih napas buatan juga susah, kan ketutup," jelas Komeng
Menurut Komeng, sampai sekarang Gaga masih sering teringat dengan peristiwa tersebut. Bahkan, Gaga kerap terbangun di tengah malam karena kenangan pahit kehilangan Cantika.
"Kalau malam dia (Gaga) kebangun, terus nangis karena kan Caca (saat meninggal) tidur di pangkuannya," tutur Komeng.
Untuk diketahui, Komeng memiliki tiga anak kembar. 2 laki-laki dan 1 perempuan. Mereka bernama Ganteng (Gaga), Cantika (Caca) dan Bagus.