SERDANG BEDAGAI, RADARCIREBON.COM - Beredar video di media sosial kereta api menabrak truk yang terjebak di tengah-tengah perlintasan kereta api berpalang pintu.
Melansir dari JPNN.com, Rabu 20 Maret 2024, kejadian nahas tersebut terjadi di palang perlintasan terjaga di antara Stasiun Perbaungan-Stasiun Lidah Tanah, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara (Sumut).
Dalam insiden tersebut, tercatat Kereta Api Putri Deli U76A relasi Medan-Tanjung Balai terlibat kecelakaan dengan truk pengangkut pelet, Selasa 19 Maret 2024 malam sekitar pukul 20.24 WIB.
BACA JUGA:Pemerintah dan DPR Sepakat Perlu Ada Regulasi Soal Umrah Backpacker
BACA JUGA:Penting Nih! Manfaat Konsumsi Buah dan Sayur Saat Bulan Ramadan
BACA JUGA:Polri Siap Amankan Rumah Warga Selama Mudik Lebaran 2024
Akibat kecelakaan tersebut, masinis KA Putri Deli mengalami luka-luka sehingga harus dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Berdasarkan keterangan tertulis Manager Humas PT Kereta Api Indonesia Divre I Sumatera Utara Anwar Solikhin bahwa pada saat KA akan melintas di perlintasan, truk bermuatan pelet dengan nomor polisi (nopol) BK 9223 YQ menerobos palang pintu perlintasan yang sudah tertutup.
"Nahasnya, saat ditengah-tengah rel kereta api, truk mengalami mogok," katanya.
Sehingga, lanjut dia, KA Putri Deli pun menabrak truk.
BACA JUGA:Puasa Ramadan Kok Berat Badan Malah Naik, Bisa Jadi Inilah Penyebabnya
BACA JUGA:Soal Hak Angket, Wasekjen PKB: So Far So Good
Akibat insiden ini, sebanyak 317 penumpang tidak dapat melanjutkan perjalanan karena kerusakan lokomotif dan badan truk yang masih ada di jalur kereta api.
Anwar Solikhin menyatakan bahwa seluruh penumpang dalam keadaan selamat.
Namun, masinis dan asisten masinis harus mendapat perawatan di rumah sakit terdekat.