Sang Raja, Kolam Renang Pertama di Majalengka Dibangun Pada Masa Kerajaan
RADARCIREBON.COM – Sang Raja adalah nama untuk kolam renang pertama yang ada di Kabupaten Majalengka.
Konon, kolam renang pertama di Majalengka ini dibangun pada masa kerajaan.
Kolam renang Sang Raja terletak di Kelurahan Cigasong, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka. Kolam renang ini dibangun pada tahun 1819.
Sebelum bernama Sang Raja, kolam renang diyakini sebagai pemandian keluarga seorang tumenggung dan diber nama Taman Sari.
Seperti dikisahkan oleh Ketua Grup Majalengka Baheula, Nana Rohmana atau Naro.
Menurut dia, tempat yang kini dikenal sebagai kolam renang Sang Raja, pada awalnya bernama Tamansari.
BACA JUGA:Pertama Dengar Adzan di Lapangan Latihan, Ragnar Oratmangoen: Itu Sangat Indah!
BACA JUGA:Kisah Mualaf Ragnar Oratmangoen, Sering Diajak ke Masjid Ketika Remaja
Diperkirakan bahwa tempat wisata ini awalnya merupakan tempat hiburan keluarga Tumenggung Natakaria.
"Kolam renang sang raja itu kalau yang saya tahu sejak zaman ketumenggungan atau sejak Tumenggung Natakaria, jadi sudah ada sejak tahun 1800-an. Dulu namanya tuh Tamansari. Itu tuh sebagai tempat hiburan menak-menak (mewah) raja zaman dulu. Kalau tepatnya sudah ada sejak 1819," tutur Naro.
Kolam ini dibuat oleh putra Tumenggung Natakaria, yakni Demang Santana Sastra Permana atau Mbah Dalem Aji Luhung. Dia membangun tempat tersebut kurang lebih selama 9 tahun.
"Dibangun oleh beliau dinamakan Tamansari sekitar tahun 1810-1819. Beliau ingin membangun tempat hiburan bagi keluarga dalem kalau dulu mah, atau bisa disebut turunan raja di Sindangkasih," imbuh Naro.
BACA JUGA:1 Wanita 10 Pria, Geng Konten Night Casper Diciduk Polsek Kedawung
BACA JUGA:5 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Halim Utama Pagi Ini