PDKT Kelamaan

Selasa 25-01-2011,03:51 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

Sebelum jadian alias pacaran, biasanya kita mengenal suatu proses yang namanya PDKT. Yap, PDKT atau pendekatan adalah suatu proses dimana kita mengenal gebetan kita. Lamanya PDKT juga tergantung individunya. Nah, kalau PDKT kelamaan, bagaimana jadinya? Komentar pertama datang dari Amirah. Siswi SMAN  7 Cirebon ini merasa bosan karena ada yang PDKT kelamaan. ”Nungguin dia kelamaan. Cuma dekat tapi nggak jadian. Ya udah aku jadi cari yang lain aja,” ungkapnya. Selanjutnya ada Fitri asal SMPN 1 Suranenggala. Nggak tanggung-tanggung, cewek yang satu pernah mengalami masa PDKT selama bertahun-tahun. ”Dan PDKT yang dulu itu masih berlanjut sampai sekarang. Bosan karena harus nunggu sampai 1 atau 2 tahun lagi,” ungkapnya. Nggak jauh sama yang lainnya, Abdul juga merasa nggak enak. Cowok yang bersekolah di SMA Negeri 4 Cirebon ini menganggap PDKT terlalu lama itu tidak baik. ”PDKT emang masa pengenalan, tapi kalau terlalu lama. Takutnya malah bosan,” katanya. Begitu juga dengan Sri Nunung. Dia merasa bosan ketika harus menjalani masa PDKT yang begitu lama. ”Hmm... Aku pernah PDKT dan lama PDKT nya tuh kalau nggak salah hampir 4 tahun. Awalnya sih bosan tapi akhirnya jadian juga sama dia,” kenang siswi SMAN 1 Sumber ini. Sama halnya yang dirasakan oleh Angga saputra. Siswa SMK Al-Hikma ini mengaku bosan ketika ia harus PDKT lama dengan pasangannya. ”Pertamanya sih bosan karena PDKTnya terlalu lama, tapi karena akhirnya jadian, so nggak sia-sia deh waktu yang aku buang selama ini,” jelasnya. Berbeda dengan yang lainnya, Didi antoni mengaku tidak pernah PDKT terlalu lama. ”Ngapain juga PDKT kelamaan, langsung tembak aja ceweknya. Entar kalau kelamaan ada yang ngerebut lagi,” ujar Siswa SMKN 1 Cirebon ini. (ulfa/lia)

Tags :
Kategori :

Terkait